Monday, June 27, 2011

Account Gmail Anda Di Hack? Ganti Password!


Akhir-akhir ini banyak email yang masuk ke inbox berupa spam dari contact yang saya kenal. Ketika saya tanyakan langsung, pihak yang bersangkutan merasa tidak pernah mengirimkan email tersebut. Lalu siapa pelakunya?

Kemungkinan account emailnya telah di hijack dan diambil alih oleh cracker (bukan hacker) dan digunakan untuk spamming. Bagi pengguna Gmail, layanan email milik Google, hal ini bisa dilihat dengan mengeklik link “Details” di bagian bawah halaman Gmail, seperti pada gambar di atas.

Disana akan ditunjukkan siapa saja pengakses email kita dengan menampilkan alamat IP (internet protocol). Bagaimana kita tahu bahwa itu bukan IP kita? Alamat IP anda ditunjukkan oleh keterangan “This computer is using IP Address xxx.xxx.xxx.xxx”. Jika anda menggunakan layanan internet mobile broadband, kemungkinan IP anda akan berbeda setiap kali terkonesi. Tetapi masih dalam satu network, biasanya 6 angka depan dari IP masih sama.

Jika anda menemukan alamat IP yang benar-benar berbeda dari IP tersebut, maka anda perlu khawatir. Bisa jadi cracker telah berhasil menyusup ke dalam account Gmail Anda. Apabila cracker pada saat yang bersamaan juga membuka email Anda, klik tombol “Sign Out All Other Sessions” untuk mematikan akses selain dari komputer Anda.

Setelah itu segeralah ganti password untuk mencegah terjadinya kejadian serupa. Klik “Account Settings” dari pilihan menu profil di kanan atas kemudian klik “Changing Your Password”. Pilih password yang mudah anda ingat, tapi tidak mudah ditebak orang lain, seperti kombinasi alamat rumah anda dan no telpon. Gunakan juga perpaduan huruf besar dan kecil serta karakter acak. Contoh password: JalanKotaBesarNo99@Bandung

No comments:

Post a Comment

FanPage Taste Of Knowledge

Popular Posts

My Twitter