Robot Ranger, yang mencetak rekor robot pejalan tecepat dunia di Barton Hall / Foto: Universitas Cornell
ROBOT BUATAN tim dari Universitas Cornell, Amerika Serikat yang diberi nama Robot Ranger telah berhasil memecahkan rekor robot pejalan tercepat di dunia karena mampu berjalan dengan jarak 14,3 kilometer dalam waktu sekitar 11 jam, di stadion Cornell Barton Hall, Selasa (06/07/2010).
Ranger dinavigasikan sebanyak 108,5 kali di sekitar lintasan Cornell’s Barton Hall dengan jarak sekitar 212 meter per lap, dan sanggup membuat 70.000 langkah sebelum dia berhenti untuk mengisi ulang.
Dengan kecepatan dan ketahanannya, Robot Ranger berhasil mengalahkan rekor sebelumnya, yakni robot Boston Dynamics BigDog yang diklaim dapat berjalan hingga jarak 12,8 km.
Pada bulan April 2008 lalu, mahasiswa dari Universitas Cornell dan dipimpin oleh Andy Ruina, pernah juga membuat robot yang sama, sayangnya robot tersebut hanya sanggup berjalan dalam jarak 5,6 km. Hingga akhirnya dikalahkan oleh Boston Dynamics BigDog.
Salah satu tujuan dari penelitian robot ini adalah untuk memamerkan efisiensi energi mesin. Tidak seperti robot berjalan lain yang menggunakan motor untuk mengontrol setiap gerakan. Robot Ranger tampil lebih santai dan dengan cara mensimulasi gaya berjalan manusia dengan mamanfaatkan gravitasi dan momentum untuk membantu ayunan kakinya melangkah ke depan.
Walaupun tengah berdiri, robot Ranger terlihat seperti kuda-kuda tinggi. Tidak ada lutut, tetapi kakinya dapat menjentik naik sehingga robot itu dapat menyelesaikan langkahnya.
Ruina mengatakan bahwa catatan ini tidak hanya untuk kemajuan robotika, tapi membantu mahasiswa belajar mengenai proses mekanisme berjalan. Informasi ini juga dapat diterapkan pada rehabilitasi, prosthetics untuk manusia, dan meningkatkan kinerja atletik. [*] DPT
Source : Science Daily
Let's Share Knowledge... Lebih Baik Hidup Dengan Banyak Warna, Dari Pada Hidup Dengan Satu Warna!!!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
FanPage Taste Of Knowledge
Popular Posts
-
Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke ...
-
Sinema Wajah Indonesia, Hadirkan Konten Tayangan Yang Lebih Indonesia Program ini merupakan rangkaian produksi dan penayangan film televisi...
-
Ada banyak Cara atau langkah - langkah untuk bagaimana memasang Tampilan Yahoo Messenger anda di dalam sebuah Forum, Blog atau Website Priba...
-
Liburan Natal boleh jadi sudah usai, tapi liburan Tahun Baru baru akan dimulai besok. Untuk mempersiapkan kenang-kenangan dari saat-saat k...
-
Facebook Status With HTML Button Langkah-langkah membuat facebook status dengan tombol HTML : http://www.blogger.com/img/blank.gif [...
No comments:
Post a Comment