Tuesday, January 21, 2014

Sejarah Komputer

A. Pengertian Komputer

Komputer pada awalnya ditujukan pada setiap aktivitas manusia dalam melakukan perhitungan aritmatika.Sebelum akhirnya menjadi nama sebuah mesin.

B. Generasi Komputer

Generasi komputer dibagi menjadi 4 generasi yaitu:
1. Generasi Pertama
 Pada tahun 1946, komputer digit elektronik pertama yang diberi nama ENIAC (Elektronik Numeric Integrator And Computer) telah dibuat di Amerika Syarikat oleh John Mauchly dan Presper Eckert untuk penggunaan dalam bidang keprajuritan (tentara). Pada tahun 1950, EDVAC (Elektronik Discrete Automatic Computer). Pada tahun 1951, UNIVAC-1 (UNIVersal Automatic Calculator) yang merupakan komputer berdigit komersial pertama dibuat oleh Eckert dan Mauchly untuk kegunaan dalam bidang perdagangan.


ciri-ciri komputer generasi pertama:

  • Komponen yang dipergunakannya adalah tabung hampa udara (Vacum tube) untuk sirkuitnya. 
  • Program hanya dapat dibuat dengan bahasa mesin : Assembler. 
  • Ukuran fisik komputer besar, memerlukan ruangan yang luas. 
  • Cepat panas. 
  • Proses kurang cepat. 
  • Kapasitas penyimpanan kecil. 
  • Memerlukan daya listrik yang besar. 
  • Orientasi pada aplikasi bisnis. 
 2. Generasi Kedua
Pada Komputer generasi kedua adalah komputer yang menggunakan transistor. Transistor lebih kecil, ringan, murah, tahan lama dan mudah dikendalikan jika dibandingkan dengan tuba vakum.Perkembangan komputer generasi kedua dimulai pada tahun 1956.Komputer generasi kedua dibuat dengan kos yang lebih rendah. Komputer generasi ini menggunakan papan kunci. Bahasa pengaturcaraan peringkat tinggi seperti FORTRAN dan COBOL yang diperkenalkan. Contoh komputer generasi kedua ialah IBM 1400, IBM 1700, UNIVAC III dan NCR 304.


ciri-ciri komputer generasi kedua:
  • Sirkutinya berupa transistor. 
  • Program dapat dibuat dengan bahasa tingkat tinggi (high level language), seperti FORTRAN, COBOL, ALGOL
  • Ukuran fisik komputer lebih kecil dari komputer generasi pertama
  • Proses operasi sudah cepat
  • Membutuhkan lebih sedikit daya listrik
  • berorientasi pada bisnis dan teknik
3. Generasi Ketiga
Meskipun transistor dalam banyak hal memiliki kemampuan yang melebihi tube vakum, tapi transistor terlalu besar dalam menghasilkan panas, yang berpotensi bisa merusak bagian-bagian dalam komputer. kemudian ditemukanlah Batu kuarsa atau quartz rock yang dapat menghilangkan masalah ini. Seorang insinyur di Texas Instrument, bernama Jack Kilby mengembangkan sirkuit terintegrasi (IC : integrated circuit) di tahun 1958. IC dapat mengkombinasikan tiga komponen elektronik dalam sebuah piringan silikon yang kecil terbuat dari pasir kuarsa. kemudian para ilmuwan berhasil memasukkan lebih banyak komponen-komponen ke dalam suatu chip tunggal yang dinamakan semikonduktor. sehingga menghasilkan sebuah komputer yang semakin kecil karena komponen yang ada di dalamnya dapat dipadatkan dalam chip. Kemajuan komputer generasi ketiga yang lain adalah penggunaan sistem operasi atau dalam bahasa inggrisnya operating system, yaitu suatu sistem yang memungkinkan mesin dapat menjalankan berbagai program yang berbeda secara bersamaan dengan sebuah program utama yang mengawasi atau memonitor dan mengkoordinasi memori mesin komputer.


ciri-ciri generasi komputer ketiga:
  • Komponen yang digunakan adalah IC (Integrated Circuits). 
  • Peningkatan dari softwarenya. 
  • Pemrosesan lebih cepat. 
  • Penggunaan listrik lebih hemat. 
  • Bentuk fisik lebih kecil. 
  • Harga semakin murah.
4. Generasi Keempat
Setelah IC muncul, tujuan Pengembangan Komputer
menjadi lebih jelas yaitu mengecilkan ukuran sirkuit dan komponen-komponen elektronik. Large Scale Integration atau LSI dapat memuat ratusan komponen dalam satu chip. Kemudian tahun 1980-an, Very Large Scale Integration atau VLSI memuat ribuan komponen dalam satu chip tunggal.Chip Intel 4004 yang telah dibuat pada tahun 1971 membawa dampak kemajuan terhadap IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (yaitu central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil. Sebelum itu, IC dibuat untuk mengerjakan suatu tugas tertentu yang bersifat spesifik. dan Sekarang, sebuah mikroprosesor dapat diciptakan dan kemudian diprogram untuk memenuhi semua kebutuhan yang diinginkan. Tidak lama setelah itu, setiap perangkat rumah tangga seperti microwave oven, televisi, dan juga mobil dengan electronic fuel injection, semuanya dilengkapi dengan alat yang disebut mikroprosesor.


ciri-ciri komputer generasi keempat:
  • Penggunaan Large Scale Integration (LSI) / Bipolar Large Scale Integration, yaitu pemadatan ribuan IC menjadi sebuah chip
  • Dikembangkan komputer mikro dengan menggunakan microprocessor dan semiconductor yang berbentuk chip untuk memori komputer

No comments:

Post a Comment

FanPage Taste Of Knowledge

Popular Posts

My Twitter