Let's Share Knowledge... Lebih Baik Hidup Dengan Banyak Warna, Dari Pada Hidup Dengan Satu Warna!!!
Wednesday, February 29, 2012
Sepak Bola Butuh Teknologi Garis Gawang?
Pertandingan di San Siro pada hari Minggu (26/2) dini hari memasuki menit ke-25. Gelandang AC Milan, Sulley Muntari, mengakhiri kemelut di depan gawang Juventus dengan sundulan. Kiper Gianluigi Buffon dalam sepersekian detik menghalau bola dari sekitar gawangnya.
Menurut Muntari dan beberapa pemain Milan, bola sudah melewati garis gawang sebelum dimentahkan Buffon. Mereka juga sudah bersorak gembira. Namun apa daya, wasit Paolo Tagliavento bergeming. Dia tak menganggap ada gol karena hakim garis tidak memberi sinyal.
Dalam tayangan ulang televisi, klaim Muntari dan kawan-kawannya ternyata benar. Bola sudah melewati garis gawang Juventus sekitar satu meter sebelum dimentahkan Buffon.
Kontroversi terjadi. Bukan satu-satunya, karena di waktu selanjutnya pun terjadi kontroversi kedua kala gol (pertama) Allesandro Matri untuk Juventus dianulir Tagliavento.
Tetapi sorotan utama tetap kontroversi gol Muntari. Isu laten dalam beberapa tahun terakhir tentang penggunaan teknologi di garis gawang kembali menyeruak. Pro dan kontra kembali terjadi. Namun, benarkah sudah waktunya bagi sepak bola menggunakan teknologi garis gawang alias goal-line technology?
FIFA sejauh ini tak pernah bersikap tegas. Sang bos, Sepp Blatter, dalam banyak kesempatan lebih senang berada di wilayah abu-abu. Yang terbaru, Blatter mengaku akan mempertimbangkan penggunaan teknologi garis gawang walaupun kata final ada di pundak International Football Association Board (IFAB) — yang bertugas memberi rekomendasi perubahan hukum dan aturan sepak bola kepada FIFA.
Beberapa pelatih tenar seperti Arsene Wenger, Sir Alex Ferguson, Jose Mourinho, atau Carlo Ancelotti tak sepakat menggunakan teknologi itu. Presiden UEFA, Michel Platini, pun setali tiga uang. Legenda sepakbola Prancis itu mengatakan teknologi itu ide buruk.
Menggunakan teknologi di garis gawang untuk sepakbola akan menjadi preseden buruk. Ia bisa merembet ke hal lain, misalnya untuk menentukan offside — yang sering terjadi di sebuah pertandingan.
Penggunaan teknologi membuat wasit harus menghentikan pertandingan sejenak untuk memperhatikan tayangan ulang dan mengambil keputusan. Bila kejadian di area abu-abu dalam sebuah pertandingan sedemikian banyak, bisa dibayangkan berapa lama waktu harus terbuang.
Satu pertandingan bisa berjalan lebih dari 100 menit. Bagaimana dengan kondisi fisik dan stamina pemain?
Bagaimana bila bola yang diberi sentuhan teknologi? Adidas sudah pernah menanamkan microchip ke dalam bola, dan hasilnya tidak memuaskan.
Beberapa kiper papan atas seperti Iker Casillas, Petr Cech dan nama lainnya mengaku tak senang dengan bola bermuatan chip. Aerodinamika bola sulit ditebak. Para pemain sekelas Cristiano Ronaldo pun menolak karena bola jadi sulit dikontrol. Sedangkan Adidas sendiri tak tertarik memproduksinya karena satu hal: tidak ekonomis alias mahal!
Sepak bola secara prinsip memang berbeda dengan cabang olahraga lain yang akrab dengan penggunaan teknologi. NFL (American Football), NHL (Liga Hockey Amerika), MLB (Liga Baseball Amerika), dan tenis adalah sebagian yang jamak menggunakannya. Tetapi jangan dilupakan bahwa olahraga tadi tidak dibatasi oleh waktu. Bila sepakbola hanya berlangsung kurang lebih 90 menit dalam level reguler maka olahraga lain tidak demikian.
Sepak bola tidak antiteknologi. Ia memang selalu terlambat dibandingkan olahraga lain dalam hal teknologi. Namun dalam satu dekade terakhir, penerapan teknologi di sepak bola diarahkan ke bagian lain. Misalnya dalam hal kepelatihan, fisioterapi, aplikasi statistik, dan sebagainya.
Sebagian orang mengatakan kontroversi dalam suatu pertandingan sepak bola adalah lumrah. Namanya juga manusia. Masalahnya, kontroversi tidak terjadi dengan sering. Mungkin dalam 10 pertandingan hanya ada 2 yang kontroversial. Lagi pula, bukankah itu yang membuat sepak bola menjadi lebih berwarna?
Menggunakan teknologi di garis gawang akan membuat sepak bola menjadi sempurna. Dan akibatnya, sentuhan manusia bisa tereliminasi. Tak ada lagi keputusan yang bisa didebat, tak rasional dan lainnya yang berbasis kompetensi manusia.
Sepak bola menjadi permainan yang mudah ditebak, semangat bisa memudar. Apakah para penikmat menginginkan hal itu?
Source : Yahoo! Indonesia
AFC News Brief - Robin Van Persie Pertimbangkan Karier
Robin van Persie menyatakan siap membahas kontrak baru dengan Arsenal di akhir musim.
Robin van Persie menyatakan uang bukan masalah utama yang dicarinya dalam karier sebagai pesepakbola profesional.
Pernyataan itu muncul menjawab pertanyaan wartawan tentang pilihan masa depan karier memasuki tahun terakhir kontraknya bersama Arsenal. Van Persie terikat kontrak hingga 2013 sehingga banyak spekulasi mengaitkannya dengan kepindahan ke Barcelona, Real Madrid, atau AC Milan musim panas mendatang.
"Saya membela Arsenal selama delapan tahun terakhir dan saya bangga. Saya akan duduk membahas kontrak baru dengan manajer dan presiden akhir musim ini," ujarnya kepada De Telegraaf.
"Saya seorang Gunner sejati. Saya mencintai klub ini dan itu bukan rahasia. Kami segera membahas banyak hal. Saya sering melakukannya dengan manajer. Beberapa kali juga presiden menghadirinya."
Pada kesempatan terpisah, Van Persie juga mengungkapkan niat mengakhiri karier bersama SBV Excelsior dan juga tidak menutup pintu untuk Feyenoord Rotterdam.
"Segalanya bermula di Excelsior dan saya pernah menyatakan ingin pensiun di sana. Beberapa kali saya mengungkapkannya," ungkap striker 28 tahun ini kepada Feyenoord Magazine.
"Tapi saya juga tidak pernah menutup pintu untuk Feyenoord. Masih ada waktu karena saya ingin bermain selama mungkin. Sampai pada hari istri saya bilang, 'Robin, berhentilah'. Setidaknya saya mulai memikirkannya saat ini."
Robin van Persie menyatakan uang bukan masalah utama yang dicarinya dalam karier sebagai pesepakbola profesional.
Pernyataan itu muncul menjawab pertanyaan wartawan tentang pilihan masa depan karier memasuki tahun terakhir kontraknya bersama Arsenal. Van Persie terikat kontrak hingga 2013 sehingga banyak spekulasi mengaitkannya dengan kepindahan ke Barcelona, Real Madrid, atau AC Milan musim panas mendatang.
"Saya membela Arsenal selama delapan tahun terakhir dan saya bangga. Saya akan duduk membahas kontrak baru dengan manajer dan presiden akhir musim ini," ujarnya kepada De Telegraaf.
"Saya seorang Gunner sejati. Saya mencintai klub ini dan itu bukan rahasia. Kami segera membahas banyak hal. Saya sering melakukannya dengan manajer. Beberapa kali juga presiden menghadirinya."
Pada kesempatan terpisah, Van Persie juga mengungkapkan niat mengakhiri karier bersama SBV Excelsior dan juga tidak menutup pintu untuk Feyenoord Rotterdam.
"Segalanya bermula di Excelsior dan saya pernah menyatakan ingin pensiun di sana. Beberapa kali saya mengungkapkannya," ungkap striker 28 tahun ini kepada Feyenoord Magazine.
"Tapi saya juga tidak pernah menutup pintu untuk Feyenoord. Masih ada waktu karena saya ingin bermain selama mungkin. Sampai pada hari istri saya bilang, 'Robin, berhentilah'. Setidaknya saya mulai memikirkannya saat ini."
Tuesday, February 28, 2012
AFC News Brief - Ivan Gazidis Says, Finansial Arsenal Dalam Kondisi Terbaik
Bola.net - Direktur eksekutif Arsenal, Ivan Gazidis, mengatakan bahwa kondisi finansial timnya yang berada dalam kondisi bagus akan turut mempengaruhi hasil di lapangan.
Tim asal London Utara tersebut baru saja mengumumkan keuntungan sebesar 49,5 juta pound [sekitar Rp 711 miliar] dalam enam bulan terakhir.
"Semua uang yang dimiliki klub bisa diinvestasikan untuk tim. Itulah kenapa finansial kami sangat penting, saya tak pernah mengatakan itu adalah hal paling penting, tapi finansial kami bisa menjadi platform atas apa yang akan kami raih di lapangan," kata Gazidis seperti dilansir Sky Sports.
Dari jumlah tersebut, Arsenal mendapatkan 46 juta pound dari pemasukan transfer pemain, dua yang terbesar adalah dari penjualan Cesc Fabregas ke Barcelona dan Samir Nasri ke Manchester City.
Kehilangan dua pemain tersebut dan fakta bahwa Arsenal sedang menghadapi situasi tujuh tahun tanpa gelar juara, memberi banyak kritikan dan tekanan pada manajer Arsene Wenger, terutama setelah kalah 0-4 dari AC Milan dan diikuti kegagalan di Piala FA.
Namun Gazidis berusaha meyakinkan suporter untuk mendukung Wenger dan memastikan bahwa pelatih asal Prancis itu memiliki dana yang cukup untuk memperkuat skuad Arsenal musim depan.
"Kami tak membicarakan nama pemain, karena hal itu bisa berdampak pada posisi kami saat bernegosiasi, tapi hal itu bukan berarti kami tak mampu melakukan apa yang seharusnya kami lakukan," lanjut Gazidis.
"Kami memiliki uang. Kami ingin berinvestasi dengan efisien, bila kami mampu melakukannya, kami akan mampu bersaing di level tertinggi,"
"Kami memiliki manajer yang mampu melakukan hal tersebut dengan track record yang fantastis," pungkas Gazidis.
Kami memiliki kas bersih sebanyak 115 juta pounds, tapi tidak semuanya disediakan untuk transfer pemain. Kami punya biaya berjalan, gaji pemain, dan sebagainya. Kami pun harus menyimpan sebagian sebagai cadangan
Total profit Arsenal (sebelum dipotong pajak) dlm 6 bulan terakhir: 49,5 juta pounds
Tim asal London Utara tersebut baru saja mengumumkan keuntungan sebesar 49,5 juta pound [sekitar Rp 711 miliar] dalam enam bulan terakhir.
"Semua uang yang dimiliki klub bisa diinvestasikan untuk tim. Itulah kenapa finansial kami sangat penting, saya tak pernah mengatakan itu adalah hal paling penting, tapi finansial kami bisa menjadi platform atas apa yang akan kami raih di lapangan," kata Gazidis seperti dilansir Sky Sports.
Dari jumlah tersebut, Arsenal mendapatkan 46 juta pound dari pemasukan transfer pemain, dua yang terbesar adalah dari penjualan Cesc Fabregas ke Barcelona dan Samir Nasri ke Manchester City.
Kehilangan dua pemain tersebut dan fakta bahwa Arsenal sedang menghadapi situasi tujuh tahun tanpa gelar juara, memberi banyak kritikan dan tekanan pada manajer Arsene Wenger, terutama setelah kalah 0-4 dari AC Milan dan diikuti kegagalan di Piala FA.
Namun Gazidis berusaha meyakinkan suporter untuk mendukung Wenger dan memastikan bahwa pelatih asal Prancis itu memiliki dana yang cukup untuk memperkuat skuad Arsenal musim depan.
"Kami tak membicarakan nama pemain, karena hal itu bisa berdampak pada posisi kami saat bernegosiasi, tapi hal itu bukan berarti kami tak mampu melakukan apa yang seharusnya kami lakukan," lanjut Gazidis.
"Kami memiliki uang. Kami ingin berinvestasi dengan efisien, bila kami mampu melakukannya, kami akan mampu bersaing di level tertinggi,"
"Kami memiliki manajer yang mampu melakukan hal tersebut dengan track record yang fantastis," pungkas Gazidis.
Kami memiliki kas bersih sebanyak 115 juta pounds, tapi tidak semuanya disediakan untuk transfer pemain. Kami punya biaya berjalan, gaji pemain, dan sebagainya. Kami pun harus menyimpan sebagian sebagai cadangan
Total profit Arsenal (sebelum dipotong pajak) dlm 6 bulan terakhir: 49,5 juta pounds
Sunday, February 26, 2012
Penyesalan Yang Terlambat (Ayah... Kembalikan Tangan Dita !)
Bismillahir-Rahmanir-Rahim … Sepasang suami isteri – seperti pasangan lain di kota-kota besar meninggalkan anak-anak diasuh pembantu rumah sewaktu bekerja. Anak tunggal pasangan ini, perempuan cantik berusia tiga setengah tahun. Sendirian ia di rumah dan kerap kali dibiarkan pembantunya karena sibuk bekerja di dapur. Bermainlah dia bersama ayun-ayunan di atas buaian yang dibeli ayahnya, ataupun memetik bunga dan lain-lain di halaman rumahnya.
Suatu hari dia melihat sebatang paku karat. Dan ia pun mencoret lantai tempat mobil ayahnya diparkirkan , tetapi karena lantainya terbuat dari marmer maka coretan tidak kelihatan. Dicobanya lagi pada mobil baru ayahnya. Ya… karena mobil itu bewarna gelap, maka coretannya tampak jelas. Apalagi anak-anak ini pun membuat coretan sesuai dengan kreativitasnya.
Hari itu ayah dan ibunya bermotor ke tempat kerja karena ingin menghindari macet. Setelah sebelah kanan mobil sudah penuh coretan maka ia beralih ke sebelah kiri mobil. Dibuatnya gambar ibu dan ayahnya, gambarnya sendiri, lukisan ayam, kucing dan lain sebagainya mengikut imaginasinya. Kejadian itu berlangsung tanpa disadari oleh si pembantu rumah.
Saat pulang petang, terkejutlah pasangan suami istri itu melihat mobil yang baru setahun dibeli dengan bayaran angsuran yang masih lama lunasnya. Si bapak yang belum lagi masuk ke rumah ini pun terus menjerit, “Kerjaan siapa ini !!!” …. Pembantu rumah yang tersentak engan jeritan itu berlari keluar. Dia juga beristighfar. Mukanya merah padam ketakutan lebih-lebih melihat wajah bengis tuannya. Sekali lagi diajukan pertanyaan keras kepadanya, dia terus mengatakan ‘ Saya tidak tahu..tuan.” “Kamu dirumah sepanjang hari, apa saja yg kau lakukan?” hardik si isteri lagi.
Si anak yang mendengar suara ayahnya, tiba-tiba berlari keluar dari kamarnya. Dengan penuh manja dia berkata “Dita yg membuat gambar itu ayahhh.. cantik …kan!” katanya sambil memeluk ayahnya sambil bermanja seperti biasa.. Si ayah yang sudah hilang kesabaran mengambil sebatang ranting kecil dari pohon di depan rumahnya, terus dipukulkannya berkali-kali ke telapak tangan anaknya . Si anak yang tak mengerti apa apa menagis kesakitan, pedih sekaligus ketakutan. Puas memukul telapak tangan, si ayah memukul pula belakang tangan anaknya.
Sedangkan Si ibu cuma mendiamkan saja, seolah merestui dan merasa puas dengan hukuman yang dikenakan. Pembantu rumah terbengong, tidak tahu harus berbuat apa… Si ayah cukup lama memukul-mukul tangan kanan dan kemudian ganti tangan kiri anaknya. Setelah si ayah masuk ke rumah diikuti si ibu, pembantu rumah tersebut menggendong anak kecil itu, membawanya ke kamar.
Dia terperanjat melihat telapak tangan dan belakang tangan si anak kecil luka-luka dan berdarah. Pembantu rumah memandikan anak kecil itu. Sambil menyiramnya dengan air, dia ikut menangis. Anak kecil itu juga menjerit-jerit menahan pedih saat luka-lukanya itu terkena air. Lalu si pembantu rumah menidurkan anak kecil itu. Si ayah sengaja membiarkan anak itu tidur bersama pembantu rumah. Keesokkan harinya, kedua belah tangan si anak bengkak. Pembantu rumah mengadu ke majikannya. “Oleskan obat saja!” jawab bapak si anak.
Pulang dari kerja, dia tidak memperhatikan anak kecil itu yang menghabiskan waktu di kamar pembantu. Si ayah konon mau memberi pelajaran pada anaknya. Tiga hari berlalu, si ayah tidak pernah menjenguk anaknya sementara si ibu juga begitu, meski setiap hari bertanya kepada pembantu rumah. “Dita demam, Bu”…jawab pembantunya ringkas. “Kasih minum panadol aja ,” jawab si ibu. Sebelum si ibu masuk kamar tidur dia menjenguk kamar pembantunya. Saat dilihat anaknya Dita dalam pelukan pembantu rumah, dia menutup lagi pintu kamar pembantunya.
Masuk hari keempat, pembantu rumah memberitahukan tuannya bahwa suhu badan Dita terlalu panas. “Sore nanti kita bawa ke klinik.. Pukul 5.00 sudah siap” kata majikannya itu. Sampai saatnya si anak yang sudah lemah dibawa ke klinik. Dokter mengarahkan agar ia dibawa ke rumah sakit karena keadaannya susah serius. Setelah beberapa hari di rawat inap dokter memanggil bapak dan ibu anak itu. “Tidak ada pilihan..” kata dokter tersebut yang mengusulkan agar kedua tangan anak itu dipotong karena sakitnya sudah terlalu parah dan infeksi akut…”Ini sudah bernanah, demi menyelamatkan nyawanya maka kedua tangannya harus dipotong dari siku ke bawah” kata dokter itu. Si bapak dan ibu bagaikan terkena halilintar mendengar kata-kata itu. Terasa dunia berhenti berputar, tapi apa yg dapat dikatakan lagi.
Si ibu meraung merangkul si anak. Dengan berat hati dan lelehan air mata isterinya, si ayah bergetar tangannya menandatangani surat persetujuan pembedahan. Keluar dari ruang bedah, selepas obat bius yang disuntikkan habis, si anak menangis kesakitan. Dia juga keheranan melihat kedua tangannya berbalut kasa putih. Ditatapnya muka ayah dan ibunya. Kemudian ke wajah pembantu rumah. Dia mengerutkan dahi melihat mereka semua menangis. Dalam siksaan menahan sakit, si anak bersuara dalam linangan air mata. “Ayah.. ibu… Dita tidak akan melakukannya lagi…. Dita tak mau lagi ayah pukul. Dita tak mau jahat lagi… Dita sayang ayah..sayang ibu.”, katanya berulang kali membuatkan si ibu gagal menahan rasa sedihnya. “Dita juga sayang Mbok Narti..” katanya memandang wajah pembantu rumah, sekaligus membuat wanita itu meraung histeris.
“Ayah.. kembalikan tangan Dita. Untuk apa diambil.. Dita janji tidak akan mengulanginya lagi! Bagaimana caranya Dita mau makan nanti ?… Bagaimana Dita mau bermain nanti ?… Dita janji tidak akan mencoret-coret mobil lagi, ” katanya berulang-ulang. Serasa hancur hati si ibu mendengar kata-kata anaknya. Meraung-raung dia sekuat hati namun takdir yang sudah terjadi tiada manusia dapat menahannya. Nasi sudah jadi bubur. Pada akhirnya si anak cantik itu meneruskan hidupnya tanpa kedua tangan dan ia masih belum mengerti mengapa tangannya tetap harus dipotong meski sudah minta maaf…Tahun demi tahun kedua orang tua tersebut menahan kepedihan dan kehancuran bathin sampai suatu saat Sang Ayah tak kuat lagi menahan kepedihannya dan wafat diiringi tangis penyesalannya yg tak bertepi…, Namun…., si Anak dengan segala keterbatasan dan kekurangannya tersebut tetap hidup tegar bahkan sangat sayang dan selalu merindukan ayahnya...
Semoga Bermanfaat!
Suatu hari dia melihat sebatang paku karat. Dan ia pun mencoret lantai tempat mobil ayahnya diparkirkan , tetapi karena lantainya terbuat dari marmer maka coretan tidak kelihatan. Dicobanya lagi pada mobil baru ayahnya. Ya… karena mobil itu bewarna gelap, maka coretannya tampak jelas. Apalagi anak-anak ini pun membuat coretan sesuai dengan kreativitasnya.
Hari itu ayah dan ibunya bermotor ke tempat kerja karena ingin menghindari macet. Setelah sebelah kanan mobil sudah penuh coretan maka ia beralih ke sebelah kiri mobil. Dibuatnya gambar ibu dan ayahnya, gambarnya sendiri, lukisan ayam, kucing dan lain sebagainya mengikut imaginasinya. Kejadian itu berlangsung tanpa disadari oleh si pembantu rumah.
Saat pulang petang, terkejutlah pasangan suami istri itu melihat mobil yang baru setahun dibeli dengan bayaran angsuran yang masih lama lunasnya. Si bapak yang belum lagi masuk ke rumah ini pun terus menjerit, “Kerjaan siapa ini !!!” …. Pembantu rumah yang tersentak engan jeritan itu berlari keluar. Dia juga beristighfar. Mukanya merah padam ketakutan lebih-lebih melihat wajah bengis tuannya. Sekali lagi diajukan pertanyaan keras kepadanya, dia terus mengatakan ‘ Saya tidak tahu..tuan.” “Kamu dirumah sepanjang hari, apa saja yg kau lakukan?” hardik si isteri lagi.
Si anak yang mendengar suara ayahnya, tiba-tiba berlari keluar dari kamarnya. Dengan penuh manja dia berkata “Dita yg membuat gambar itu ayahhh.. cantik …kan!” katanya sambil memeluk ayahnya sambil bermanja seperti biasa.. Si ayah yang sudah hilang kesabaran mengambil sebatang ranting kecil dari pohon di depan rumahnya, terus dipukulkannya berkali-kali ke telapak tangan anaknya . Si anak yang tak mengerti apa apa menagis kesakitan, pedih sekaligus ketakutan. Puas memukul telapak tangan, si ayah memukul pula belakang tangan anaknya.
Sedangkan Si ibu cuma mendiamkan saja, seolah merestui dan merasa puas dengan hukuman yang dikenakan. Pembantu rumah terbengong, tidak tahu harus berbuat apa… Si ayah cukup lama memukul-mukul tangan kanan dan kemudian ganti tangan kiri anaknya. Setelah si ayah masuk ke rumah diikuti si ibu, pembantu rumah tersebut menggendong anak kecil itu, membawanya ke kamar.
Dia terperanjat melihat telapak tangan dan belakang tangan si anak kecil luka-luka dan berdarah. Pembantu rumah memandikan anak kecil itu. Sambil menyiramnya dengan air, dia ikut menangis. Anak kecil itu juga menjerit-jerit menahan pedih saat luka-lukanya itu terkena air. Lalu si pembantu rumah menidurkan anak kecil itu. Si ayah sengaja membiarkan anak itu tidur bersama pembantu rumah. Keesokkan harinya, kedua belah tangan si anak bengkak. Pembantu rumah mengadu ke majikannya. “Oleskan obat saja!” jawab bapak si anak.
Pulang dari kerja, dia tidak memperhatikan anak kecil itu yang menghabiskan waktu di kamar pembantu. Si ayah konon mau memberi pelajaran pada anaknya. Tiga hari berlalu, si ayah tidak pernah menjenguk anaknya sementara si ibu juga begitu, meski setiap hari bertanya kepada pembantu rumah. “Dita demam, Bu”…jawab pembantunya ringkas. “Kasih minum panadol aja ,” jawab si ibu. Sebelum si ibu masuk kamar tidur dia menjenguk kamar pembantunya. Saat dilihat anaknya Dita dalam pelukan pembantu rumah, dia menutup lagi pintu kamar pembantunya.
Masuk hari keempat, pembantu rumah memberitahukan tuannya bahwa suhu badan Dita terlalu panas. “Sore nanti kita bawa ke klinik.. Pukul 5.00 sudah siap” kata majikannya itu. Sampai saatnya si anak yang sudah lemah dibawa ke klinik. Dokter mengarahkan agar ia dibawa ke rumah sakit karena keadaannya susah serius. Setelah beberapa hari di rawat inap dokter memanggil bapak dan ibu anak itu. “Tidak ada pilihan..” kata dokter tersebut yang mengusulkan agar kedua tangan anak itu dipotong karena sakitnya sudah terlalu parah dan infeksi akut…”Ini sudah bernanah, demi menyelamatkan nyawanya maka kedua tangannya harus dipotong dari siku ke bawah” kata dokter itu. Si bapak dan ibu bagaikan terkena halilintar mendengar kata-kata itu. Terasa dunia berhenti berputar, tapi apa yg dapat dikatakan lagi.
Si ibu meraung merangkul si anak. Dengan berat hati dan lelehan air mata isterinya, si ayah bergetar tangannya menandatangani surat persetujuan pembedahan. Keluar dari ruang bedah, selepas obat bius yang disuntikkan habis, si anak menangis kesakitan. Dia juga keheranan melihat kedua tangannya berbalut kasa putih. Ditatapnya muka ayah dan ibunya. Kemudian ke wajah pembantu rumah. Dia mengerutkan dahi melihat mereka semua menangis. Dalam siksaan menahan sakit, si anak bersuara dalam linangan air mata. “Ayah.. ibu… Dita tidak akan melakukannya lagi…. Dita tak mau lagi ayah pukul. Dita tak mau jahat lagi… Dita sayang ayah..sayang ibu.”, katanya berulang kali membuatkan si ibu gagal menahan rasa sedihnya. “Dita juga sayang Mbok Narti..” katanya memandang wajah pembantu rumah, sekaligus membuat wanita itu meraung histeris.
“Ayah.. kembalikan tangan Dita. Untuk apa diambil.. Dita janji tidak akan mengulanginya lagi! Bagaimana caranya Dita mau makan nanti ?… Bagaimana Dita mau bermain nanti ?… Dita janji tidak akan mencoret-coret mobil lagi, ” katanya berulang-ulang. Serasa hancur hati si ibu mendengar kata-kata anaknya. Meraung-raung dia sekuat hati namun takdir yang sudah terjadi tiada manusia dapat menahannya. Nasi sudah jadi bubur. Pada akhirnya si anak cantik itu meneruskan hidupnya tanpa kedua tangan dan ia masih belum mengerti mengapa tangannya tetap harus dipotong meski sudah minta maaf…Tahun demi tahun kedua orang tua tersebut menahan kepedihan dan kehancuran bathin sampai suatu saat Sang Ayah tak kuat lagi menahan kepedihannya dan wafat diiringi tangis penyesalannya yg tak bertepi…, Namun…., si Anak dengan segala keterbatasan dan kekurangannya tersebut tetap hidup tegar bahkan sangat sayang dan selalu merindukan ayahnya...
Semoga Bermanfaat!
Pianis Cilik Indonesia Gemparkan Opera House Sydney
Pianis cilik Indonesia, Jesslyn Julia Gunawan menggelar
konser tunggal di Gedung Opera House, Sydney, Australia. Pianis berusia
15 tahun ini membawakan Goldberg Variations mahakarya Johann Sebastian
Bach.
Penampilan Jesslyn di hadapan sekitar 200 penonton penggemar musik klasik termasuk Konjen RI untuk New South Wales dan Queensland sangat memukau.
"Ia tampil mengesankan selama kurang lebih satu setengah jam," kata Gede Arya Wiryana, Mahasiswa Masters (S2), University of Canberra.
"Selama 39 tahun belum pernah ada yang memainkan karya ini secara langsung di Opera House karena varian ini sangat kompleks dan rumit bagi pianis profesional sekalipun," kata Jaya Suprana, pengusaha nasional Indonesia dan pendiri Museum MURI Indonesia, yang juga hadir di acara ini.
Konser tunggal Jesslyn ini juga sangat istimewa karena digelar di Utzon Room, Opera House Sydney. Ruang ini biasa dipakai oleh musisi bertaraf internasional. Ruangan ini juga memiliki nilai historis karena didedikasikan sesuai dengan nama arsitek Opera House, Jorn Utzon.
"Ini merupakan prestasi yang membanggakan kita semua dan menurut pendapat saya Jesslyn adalah satu di antara generasi emas Indonesia yang pernah kita punyai," kata Dubes Indonesia untuk Australia, Primo Alui Joelinto yang membuka pergelaran konser tunggal ini.
Dalam konsernya bertajuk Recital of Jesslyn Julia Gunawan ini, si peraih peringkat pertama Bach-Tureck Piano Competition, New York tahun 2010 tersebut selain menampilkan karya Johann Sebatian Bach juga menampilkan karya Jaya Suprana yang berjudul Gethuk Varitions.
Jesslyn Julia Gunawan adalah pianis remaja Indonesia yang sejak usia 8 tahun telah menjuarai berbagai kompetisi piano internasional seperti Gold Winner di Chopin International Piano Conpetition di Malayasia dan sederet penghargaan internasional lainnya termasuk memperoleh penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). (ANT/Vin)
Penampilan Jesslyn di hadapan sekitar 200 penonton penggemar musik klasik termasuk Konjen RI untuk New South Wales dan Queensland sangat memukau.
"Ia tampil mengesankan selama kurang lebih satu setengah jam," kata Gede Arya Wiryana, Mahasiswa Masters (S2), University of Canberra.
"Selama 39 tahun belum pernah ada yang memainkan karya ini secara langsung di Opera House karena varian ini sangat kompleks dan rumit bagi pianis profesional sekalipun," kata Jaya Suprana, pengusaha nasional Indonesia dan pendiri Museum MURI Indonesia, yang juga hadir di acara ini.
Konser tunggal Jesslyn ini juga sangat istimewa karena digelar di Utzon Room, Opera House Sydney. Ruang ini biasa dipakai oleh musisi bertaraf internasional. Ruangan ini juga memiliki nilai historis karena didedikasikan sesuai dengan nama arsitek Opera House, Jorn Utzon.
"Ini merupakan prestasi yang membanggakan kita semua dan menurut pendapat saya Jesslyn adalah satu di antara generasi emas Indonesia yang pernah kita punyai," kata Dubes Indonesia untuk Australia, Primo Alui Joelinto yang membuka pergelaran konser tunggal ini.
Dalam konsernya bertajuk Recital of Jesslyn Julia Gunawan ini, si peraih peringkat pertama Bach-Tureck Piano Competition, New York tahun 2010 tersebut selain menampilkan karya Johann Sebatian Bach juga menampilkan karya Jaya Suprana yang berjudul Gethuk Varitions.
Jesslyn Julia Gunawan adalah pianis remaja Indonesia yang sejak usia 8 tahun telah menjuarai berbagai kompetisi piano internasional seperti Gold Winner di Chopin International Piano Conpetition di Malayasia dan sederet penghargaan internasional lainnya termasuk memperoleh penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). (ANT/Vin)
Saturday, February 25, 2012
Terungkap, iPhone Dan iPad Dirakit Secara "Hand Made"
Pekerja Foxconn Sedang Merakit iPad |
Tayangan acara tersebut memperlihatkan sebuah fakta yang sangat mengejutkan, ternyata ponsel besutan Apple, iPhone dibikin tidak sepenuhnya dirakit dengan mesin.
iPhone dan iPad bisa disebut produk yang dirakit dengan tangan atau "hand-made", meski tidak 100%. Karena, ada 141 langkah lini produksi yang sebagian besar melibatkan tangan pekerja secara langsung. Sedangkan iPad, membutuhkan 325 langkah produksi yang juga melibatkan tangan pekerja.
Di dalam pabrik perakitan milik Foxconn itu, tak banyak terlihat ada robot atau mesin otomatis yang membantu proses pembuatan dua produk andalan Apple tersebut.
Pihak Apple mengizinkan wartawan ABC Bill Weir, untuk masuk ke pabrik Foxconn di China yang memproduksi produk-produk Apple. Dari kunjungan tersebut, Weir membuat sebuah tayangan berdurasi 30 menit.
Sehari sebelum tayangan itu disiarkan, Weir mengatakan ABC akan menunjukkan bagaimana cara iPad, iPhone, dan MacBook dibuat. Weir akan bertemu buruh-buruh China yang membuatnya.
"Kami akan menunjukkan bagaimana para pekerja datang dengan bus, kadang butuh berhari-hari untuk sampai ke Foxconn. Sangat menyedihkan ketika mereka harus membersihkan layar atau menyolder chip selama 10 jam sehari dengan bayaran minim," kata Weir.
Motivasi ABC melakukan liputan khusus di pabrik Foxconn, dipicu atas pemberitaan mengenai kondisi pekerja Foxconn yang dieksploitasi, karena buruknya kesehatan, kondisi keamanan dan jam kerja yang panjang.
Sebelumnya, ada juga pemberitaan soal pekerja Foxconn yang bunuh diri dan dua ledakan tahun 2011 yang menewaskan empat orang dan melukai lebih dari 75 pekerja lainnya.
Menanggapi pemberitaan tersebut, Apple mengumumkan akan melakukan inspeksi dan audit fasilitas di pabrik Foxconn. Inspeksi akan dilakukan oleh organisasi independen bernama Fair Labor Association (FLA), dan telah dimulai pada pertengahan Februari 2012.
Seorang eksekutif Foxconn mengatakan, pihaknya akan menyambut tuntutan Apple untuk menaikkan upah para pekerja.
Untuk urusan makan, meski telah bekerja keras dan hanya digaji 1,78 dollar AS (atau sekitar Rp 16 ribu) per jamnya, para pekerja Foxconn harus membayar makanan mereka sendiri, sekitar 0,7 dollar AS (sekitar Rp 6500) sekali makan, dan membayar 17,50 dollar AS (sekitar Rp 160.000) sebulan untuk berbagi kamar asrama bersama lima sampai tujuh pekerja lainnya.
Foxconn sendiri, saat ini merupakan pabrik manufaktur teknologi yang menyuplai perusahaan teknologi seperti HP, Microsoft, IBM, Intel, dan Dell.
Friday, February 24, 2012
Trik Menjadi Karyawan Magang Yang Sukses
Menjalani pengalaman magang merupakan sesuatu yang berharga. Tak sedikit
karyawan yang memulai kariernya dari status magang. Jika dilakukan
dengan benar, maka pengetahuan dari magang bisa menjadi aset untuk
melamar pekerjaan di kemudian hari.
Berikut ini langkah mendapatkan manfaat maksimal dari kesempatan magang.
Tentukan Tujuan Magang
Sejatinya magang bertujuan mencari pengalaman bekerja. Memperoleh ilmu tambahan untuk terjun ke dunia kerja sesungguhnya di kemudian hari. Tapi tak sedikit juga yang memilih magang karena berorientasi uang. Kenali perusahaan mana yang tepat untuk tujuan Anda. Perlu diingat pengalaman magang yang berharga tidak bisa dibeli dengan uang. Jika memutuskan magang untuk meningkatkan kompetensi, sebaiknya pilih perusahaan yang bisa memberikan banyak kesempatan belajar.
Tentukan Target
Pikirkan apa yang ingin Anda dapatkan dan capai dengan kerja magang ini. Dengan adanya target tersebut Anda bisa lebih fokus untuk lebih meningkatkan kualitas pada kemampuan yang Anda inginkan.
Etika Dasar
Hormati peraturan perusahaan tempat Anda magang. Tempatkan diri pada posisi yang tepat. Jangan pernah merasa arogan seakan tempat magang yang lebih membutuhkan Anda. Hormati kode etik berpakaian dan pergaulan yang sudah terbentuk di perusahaan Anda. Jika tema berpakaian di tempat magang lebih formal daripada pakaian kampus, usahakan untuk berganti baju yang sesuai sebelum menuju tempat magang. Dengan bersikap sopan dan menghormati orang lain, Anda akan lebih dihargai.
Saat sedang bekerja, jangan terlalu sibuk dengan ponsel Anda. Usahakan fokus pada pekerjaan dan hindari godaan untuk berkirim pesan singkat atau update status. Sering terlihat sedang sibuk dengan ponsel bisa membuat penilaian terhadap Anda kurang baik.
Beberapa perusahaan menangani kasus atau proyek khusus yang sangat rahasia. Jaga kepercayaan tersebut dengan tidak menceritakan hal tersebut ke teman atau keluarga Anda. Jangan menceritakan hal-hal yang bersifat sensitif atau rahasia dalam perusahaan Anda ke orang luar. Reputasi dan kepercayaan terhadap Anda sangat dipertaruhkan jika bermain-main dengan hal ini.
Cari Mentor
Selain supervisor magang, usahakan membangun hubungan baik dengan pegawai lainnya. Cari orang yang bisa menjadi mentor, memberikan ilmu, pengalaman, dan kesempatan belajar sesuai keahlian yang Anda inginkan. Tapi, jangan terus menerus menganggu dia saat sedang bekerja. Usahakan cari waktu pada saat istirahat atau menjelang pulang kantor jika ingin meminta saran dan pendapatnya. Jika ia sulit ditemui, gunakan email dengan bahasa yang sopan. Jangan memaksa dan bersikap terlalu mendesak jika ia tidak juga memberikan respon. Bisa jadi orang tersebut memang sedang sibuk.
Fokus Pada Pekerjaan
Transisi dari kehidupan bebas sebagai mahasiswa menjadi pegawai magang memang tidak mudah. Sebagai pegawai magang, Anda harus tunduk pada peraturan perusahaan tersebut. Hal itu sudah secara tidak langsung Anda setujui saat memutuskan untuk menerima tawaran magang di perusahaan itu.
Usahakan untuk selalu fokus pada pekerjaan. Hindari menggunakan komputer kantor untuk hal-hal di luar pekerjaan seperti mengunjungi halaman Facebook, Twitter, jejaring sosial lainnya, belanja online, atau mengunduh file-file ilegal. Jika supervisor Anda mengetahui hal tersebut, tentu penilaian terhadap Anda menjadi semakin kurang baik.
Aktif Dan Sepenuh Hati
Nah, untuk menghindari godaan melongok halaman jejaring sosial, usahakan untuk tetap sibuk bekerja. Jangan terbiasa duduk diam dalam waktu yang lama. Segera setelah selesai satu pekerjaan, hubungi supervisor Anda untuk diberikan tugas lainnya.
Inisiatif Anda untuk lebih aktif pasti sangat dihargai. Jika ada yang tidak dimengerti sebaiknya bertanya kepada supervisor Anda sebelum melakukannya, agar pekerjaan Anda sesuai harapan.
Usahakan pula untuk bekerja dengan sepenuh hati. Usahakan menyelesaikan pekerjaan yang diberikan dengan hasil semaksimal mungkin. Hal tersebut pasti akan mendapat perhatian dari supervisor Anda. Jika hasil kerja memuaskan, bukan tak mungkin akan terbuka pintu ke kesempatan lain yang lebih besar. Kuncinya adalah inisiatif, aktif, dan sepenuh hati.
Usahakan untuk selalu dikenal sebagai anak magang yang aktif. Jangan sampai Anda dikenal dengan "si malas", "si pemalu", "si cemberut", serta julukan lain yang kurang sedap.
Bersikap Profesional
Jaga citra Anda sebagai pribadi. Jangan tergoda untuk ikut bergosip atau hal-hal yang bisa merusak reputasi Anda. Tidak perlu juga segera mengajukan permohonan teman di Facebook kepada supervisor atau rekan kerja Anda lainnya.
Belum tentu mereka sudah merasa nyaman untuk berteman dengan Anda. Bangun hubungan baik dan kepercayaan secara bertahap. Usahakan untuk tetap menghormati dan menghargai rekan kerja Anda walau mereka sering bersikap santai dan bercanda.
Jangan Menyerah
Namanya kerja magang, kemungkinan besar Anda diberikan pekerjaan-pekerjaan kecil yang kesannya tidak terlalu penting. Tapi jangan lalu hilang semangat. Kerjakan dengan sepenuh hati apa pun yang ditugaskan. Sambil mengerjakan hal tersebut tentu masih banyak hal yang bisa dipelajari.
Jika Anda sering mengeluh maka sulit untuk melihat potensi-potensi ilmu yang bisa didapat sambil mengerjakan tugas kecil yang diberikan. Buktikan kemampuan Anda dengan menyelesaikan pekerjaan secara maksimal.
Jaga Hubungan Baik
Setelah selesai masa magang sebaiknya tetap jaga hubungan baik dengan perusahaan tersebut. Kirim email ucapan terimakasih kepada supervisor dan beberapa staf yang sering berhubungan dengan Anda. Usahakan untuk meninggalkan kesan yang baik agar bermanfaat di kemudian hari.
Tentukan Tujuan Magang
Sejatinya magang bertujuan mencari pengalaman bekerja. Memperoleh ilmu tambahan untuk terjun ke dunia kerja sesungguhnya di kemudian hari. Tapi tak sedikit juga yang memilih magang karena berorientasi uang. Kenali perusahaan mana yang tepat untuk tujuan Anda. Perlu diingat pengalaman magang yang berharga tidak bisa dibeli dengan uang. Jika memutuskan magang untuk meningkatkan kompetensi, sebaiknya pilih perusahaan yang bisa memberikan banyak kesempatan belajar.
Tentukan Target
Pikirkan apa yang ingin Anda dapatkan dan capai dengan kerja magang ini. Dengan adanya target tersebut Anda bisa lebih fokus untuk lebih meningkatkan kualitas pada kemampuan yang Anda inginkan.
Etika Dasar
Hormati peraturan perusahaan tempat Anda magang. Tempatkan diri pada posisi yang tepat. Jangan pernah merasa arogan seakan tempat magang yang lebih membutuhkan Anda. Hormati kode etik berpakaian dan pergaulan yang sudah terbentuk di perusahaan Anda. Jika tema berpakaian di tempat magang lebih formal daripada pakaian kampus, usahakan untuk berganti baju yang sesuai sebelum menuju tempat magang. Dengan bersikap sopan dan menghormati orang lain, Anda akan lebih dihargai.
Saat sedang bekerja, jangan terlalu sibuk dengan ponsel Anda. Usahakan fokus pada pekerjaan dan hindari godaan untuk berkirim pesan singkat atau update status. Sering terlihat sedang sibuk dengan ponsel bisa membuat penilaian terhadap Anda kurang baik.
Beberapa perusahaan menangani kasus atau proyek khusus yang sangat rahasia. Jaga kepercayaan tersebut dengan tidak menceritakan hal tersebut ke teman atau keluarga Anda. Jangan menceritakan hal-hal yang bersifat sensitif atau rahasia dalam perusahaan Anda ke orang luar. Reputasi dan kepercayaan terhadap Anda sangat dipertaruhkan jika bermain-main dengan hal ini.
Cari Mentor
Selain supervisor magang, usahakan membangun hubungan baik dengan pegawai lainnya. Cari orang yang bisa menjadi mentor, memberikan ilmu, pengalaman, dan kesempatan belajar sesuai keahlian yang Anda inginkan. Tapi, jangan terus menerus menganggu dia saat sedang bekerja. Usahakan cari waktu pada saat istirahat atau menjelang pulang kantor jika ingin meminta saran dan pendapatnya. Jika ia sulit ditemui, gunakan email dengan bahasa yang sopan. Jangan memaksa dan bersikap terlalu mendesak jika ia tidak juga memberikan respon. Bisa jadi orang tersebut memang sedang sibuk.
Fokus Pada Pekerjaan
Transisi dari kehidupan bebas sebagai mahasiswa menjadi pegawai magang memang tidak mudah. Sebagai pegawai magang, Anda harus tunduk pada peraturan perusahaan tersebut. Hal itu sudah secara tidak langsung Anda setujui saat memutuskan untuk menerima tawaran magang di perusahaan itu.
Usahakan untuk selalu fokus pada pekerjaan. Hindari menggunakan komputer kantor untuk hal-hal di luar pekerjaan seperti mengunjungi halaman Facebook, Twitter, jejaring sosial lainnya, belanja online, atau mengunduh file-file ilegal. Jika supervisor Anda mengetahui hal tersebut, tentu penilaian terhadap Anda menjadi semakin kurang baik.
Aktif Dan Sepenuh Hati
Nah, untuk menghindari godaan melongok halaman jejaring sosial, usahakan untuk tetap sibuk bekerja. Jangan terbiasa duduk diam dalam waktu yang lama. Segera setelah selesai satu pekerjaan, hubungi supervisor Anda untuk diberikan tugas lainnya.
Inisiatif Anda untuk lebih aktif pasti sangat dihargai. Jika ada yang tidak dimengerti sebaiknya bertanya kepada supervisor Anda sebelum melakukannya, agar pekerjaan Anda sesuai harapan.
Usahakan pula untuk bekerja dengan sepenuh hati. Usahakan menyelesaikan pekerjaan yang diberikan dengan hasil semaksimal mungkin. Hal tersebut pasti akan mendapat perhatian dari supervisor Anda. Jika hasil kerja memuaskan, bukan tak mungkin akan terbuka pintu ke kesempatan lain yang lebih besar. Kuncinya adalah inisiatif, aktif, dan sepenuh hati.
Usahakan untuk selalu dikenal sebagai anak magang yang aktif. Jangan sampai Anda dikenal dengan "si malas", "si pemalu", "si cemberut", serta julukan lain yang kurang sedap.
Bersikap Profesional
Jaga citra Anda sebagai pribadi. Jangan tergoda untuk ikut bergosip atau hal-hal yang bisa merusak reputasi Anda. Tidak perlu juga segera mengajukan permohonan teman di Facebook kepada supervisor atau rekan kerja Anda lainnya.
Belum tentu mereka sudah merasa nyaman untuk berteman dengan Anda. Bangun hubungan baik dan kepercayaan secara bertahap. Usahakan untuk tetap menghormati dan menghargai rekan kerja Anda walau mereka sering bersikap santai dan bercanda.
Jangan Menyerah
Namanya kerja magang, kemungkinan besar Anda diberikan pekerjaan-pekerjaan kecil yang kesannya tidak terlalu penting. Tapi jangan lalu hilang semangat. Kerjakan dengan sepenuh hati apa pun yang ditugaskan. Sambil mengerjakan hal tersebut tentu masih banyak hal yang bisa dipelajari.
Jika Anda sering mengeluh maka sulit untuk melihat potensi-potensi ilmu yang bisa didapat sambil mengerjakan tugas kecil yang diberikan. Buktikan kemampuan Anda dengan menyelesaikan pekerjaan secara maksimal.
Jaga Hubungan Baik
Setelah selesai masa magang sebaiknya tetap jaga hubungan baik dengan perusahaan tersebut. Kirim email ucapan terimakasih kepada supervisor dan beberapa staf yang sering berhubungan dengan Anda. Usahakan untuk meninggalkan kesan yang baik agar bermanfaat di kemudian hari.
Tren 2012, Facebook Dan Ultrabook
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Ultrabook dan menjamurnya pengguna laman jejaring sosial terbesar di dunia Facebook akan membuat keduanya menjadi pusat kecenderungan teknologi sepanjang 2012 ini.
"Ultrabook akan menjadi warna baru dan pengguna Facebook akan terus tumbuh setiap tahunnya," katan Managing Director SAP Indonesia yang baru Singgih Wandojo ketika menggelar jumpa media di Jakarta.
Singgih mengatakan ada empat trend teknologi 2012 yaitu konektivitas, data besar, komputasi awan (cloud) dan sosial media.
Tahun ini banyak perangkat baru seperti Ultrabook dan komputer tablet akan saling menghubungkan para penggunanya. Pada 2013, ada sekitar 15 miliar perangkat yang akan terhubung ke internet.
Sementara untuk data besar (Big Data), setiap tahun akan ada kenaikan kebutuhan data sampai 160 GB hingga 2 TB.
Singgih juga mengatakan, sekitar 80 persen data terhubung ke komputasi awan dan banyak produsen komputer TI yang membuka layanan berbasis cloud seperti Apple membuka layanan iCloud.
"Pertumbuhan volume data akan berlipat setiap 18 bulan sekali," katanya.
Pengguna laman media sosial menembus angka 1 milyar termasuk Facebook dan Twitter.
Facebooker tidak hanya mencantumkan foto, memposting komentar, dan info pribadi, tapi juga bertransaksi tanpa membuat laman e-commerce terlebih dahulu.
Pemerintah negara asing menggunakan Facebook untuk sektor public seperti mensosialisasikan program-program kebijakan pemerintah.
"Jumlah penduduk Facebook terbesar keempat dunia adalah sekitar 600 juta, setelah China, India dan AS. Jumlah penduduk Indonesia di bawah (jumlah pengguna) Facebook," demikian Singgih.
Source : Republika.Co.Id
"Ultrabook akan menjadi warna baru dan pengguna Facebook akan terus tumbuh setiap tahunnya," katan Managing Director SAP Indonesia yang baru Singgih Wandojo ketika menggelar jumpa media di Jakarta.
Singgih mengatakan ada empat trend teknologi 2012 yaitu konektivitas, data besar, komputasi awan (cloud) dan sosial media.
Tahun ini banyak perangkat baru seperti Ultrabook dan komputer tablet akan saling menghubungkan para penggunanya. Pada 2013, ada sekitar 15 miliar perangkat yang akan terhubung ke internet.
Sementara untuk data besar (Big Data), setiap tahun akan ada kenaikan kebutuhan data sampai 160 GB hingga 2 TB.
Singgih juga mengatakan, sekitar 80 persen data terhubung ke komputasi awan dan banyak produsen komputer TI yang membuka layanan berbasis cloud seperti Apple membuka layanan iCloud.
"Pertumbuhan volume data akan berlipat setiap 18 bulan sekali," katanya.
Pengguna laman media sosial menembus angka 1 milyar termasuk Facebook dan Twitter.
Facebooker tidak hanya mencantumkan foto, memposting komentar, dan info pribadi, tapi juga bertransaksi tanpa membuat laman e-commerce terlebih dahulu.
Pemerintah negara asing menggunakan Facebook untuk sektor public seperti mensosialisasikan program-program kebijakan pemerintah.
"Jumlah penduduk Facebook terbesar keempat dunia adalah sekitar 600 juta, setelah China, India dan AS. Jumlah penduduk Indonesia di bawah (jumlah pengguna) Facebook," demikian Singgih.
Source : Republika.Co.Id
Thursday, February 23, 2012
Gaya Bermain Anak Pesisir
Hanya 10 Persen Orang Indonesia Melek Teknologi
TEMPO.CO , Jakarta-Penerapan teknologi di kalangan masyarakat masih terbatas di kalangan berpendidikan dan mereka yang tinggal di kota besar.
Innovators and experts in computer technology, Michael S. Sunggiardi, mengatakan dari 239 juta penduduk Indonesia, orang yang melek teknologi hanya 10 persen atau sebanyak 23,9 juta.
Kendati saat ini diperkirakan terdapat sekitar 80 juta orang yang mengakses Internet, angka itu tidak merujuk pada mereka yang benar-benar memahami teknologi informasi. Dari jumlah itu, 72 juta orang di antaranya menggunakan Internet untuk berjejaring sosial, seperti Facebook dan Twitter.
"Melek teknologi dalam arti mereka bukan early adaptors dan terus mengikuti perkembangan teknologi," kata Michael.
Menurut pria yang sudah berjibaku dengan dunia komputer di Tanah Air sejak 1982 ini, dari 497 kota besar di Indonesia, 10 di antaranya siap mengadopsi teknologi tingkat tinggi, seperti komputasi awan. "Pulau Jawa dan Sumatera tentunya," ujarnya.
Sementara itu, di luar wilayah tersebut, apalagi Indonesia bagian timur, dia melanjutkan, penggunaan teknologi masih sangat minim, bahkan di bawah minus. Salah satu alasan rendahnya serapan teknologi informasi di wilayah ini lantaran infrastruktur yang belum terbangun.
Tahun ini rencananya pemerintah akan membangun jaringan serat optik nasional yang menjangkau 33 provinsi, 440 kota/kabupaten. Jaringan serat optik ini direntangkan dengan menggunakan kabel laut dan kabel darat dengan panjang masing-masing 35.280 dan 21.807 kilometer.
Source : Yahoo! Indonesia
Innovators and experts in computer technology, Michael S. Sunggiardi, mengatakan dari 239 juta penduduk Indonesia, orang yang melek teknologi hanya 10 persen atau sebanyak 23,9 juta.
Kendati saat ini diperkirakan terdapat sekitar 80 juta orang yang mengakses Internet, angka itu tidak merujuk pada mereka yang benar-benar memahami teknologi informasi. Dari jumlah itu, 72 juta orang di antaranya menggunakan Internet untuk berjejaring sosial, seperti Facebook dan Twitter.
"Melek teknologi dalam arti mereka bukan early adaptors dan terus mengikuti perkembangan teknologi," kata Michael.
Menurut pria yang sudah berjibaku dengan dunia komputer di Tanah Air sejak 1982 ini, dari 497 kota besar di Indonesia, 10 di antaranya siap mengadopsi teknologi tingkat tinggi, seperti komputasi awan. "Pulau Jawa dan Sumatera tentunya," ujarnya.
Sementara itu, di luar wilayah tersebut, apalagi Indonesia bagian timur, dia melanjutkan, penggunaan teknologi masih sangat minim, bahkan di bawah minus. Salah satu alasan rendahnya serapan teknologi informasi di wilayah ini lantaran infrastruktur yang belum terbangun.
Tahun ini rencananya pemerintah akan membangun jaringan serat optik nasional yang menjangkau 33 provinsi, 440 kota/kabupaten. Jaringan serat optik ini direntangkan dengan menggunakan kabel laut dan kabel darat dengan panjang masing-masing 35.280 dan 21.807 kilometer.
Source : Yahoo! Indonesia
Style Cowok Inbox Ngajak Kenalan Cewek Di Facebook.
1. Style Nyelekit
Kamu cantik tapi masih single, pasti kamu lesbi ya. kalau nggak lesbi pasti bohong. Kalau kamu marah atau tersinggung, jangan lewat email, kita ketemuan aja. Kalau nggak berani ketemuan, memang benar pasti kamu lesbi.
2. Style PD
Kamu cantik tapi sayang sudah bercowok. Sayang sekali cowok kamu jelek, item, miskin, tolol. Sebaiknya saran saya, jangan pernah jadian dulu kalau belum ketemu saya. Ini saya kasih kesempatan, nomor hp saya :081-xxxx-x-xxxx.
3. Style Standard
Hai, boleh kenalan nggak ? Add aku ya...
4. Style Iseng
Boleh minta no HP dong, alamat rumah, telp rumah, alamat kantor, telp kantor bales ya!
5. Style Tajir
Kamu cantik dan sexy sekali, malam minggu besok jalan sama aku ya ini nomor hpku: 081-xxxxx-xxxxx, aku biasa bawa mobil mercedes benz serie 7, tapi kalau lagi males aku bawa jaguar aja, kalau kamu ingin yang biasa-biasa aja, aku juga baru beli Vios kok.
6. Style Malu-Malu Mau
Hai... boleh kenalan nggak?
7. Style Sok Akrab
Hai kamu temannya si anu ya, aku tahu kamu dari si anu. Bagaimana kabar kamu? Bapak-ibu gimana? Adik-kakak gimana? Sehat-sehat saja kan? Udah lulus atau udah kerja? Aku boleh add kamu ya?
8. Style Ngegombal
Aku tidak percaya dari 5 milyard penduduk dunia, ternyata ada satu makhluk termanis yang tidak pernah saya lihat sebelumnya. Makhluk itu adalah kamu. Kamu memang diciptakan khusus untukku.
9. Style Tolol
Hai, boleh tahu password kamu nggak? Aku lupa password aku, mungkin saja passwordku sama dengan password kamu.
Kamu cantik tapi masih single, pasti kamu lesbi ya. kalau nggak lesbi pasti bohong. Kalau kamu marah atau tersinggung, jangan lewat email, kita ketemuan aja. Kalau nggak berani ketemuan, memang benar pasti kamu lesbi.
2. Style PD
Kamu cantik tapi sayang sudah bercowok. Sayang sekali cowok kamu jelek, item, miskin, tolol. Sebaiknya saran saya, jangan pernah jadian dulu kalau belum ketemu saya. Ini saya kasih kesempatan, nomor hp saya :081-xxxx-x-xxxx.
3. Style Standard
Hai, boleh kenalan nggak ? Add aku ya...
4. Style Iseng
Boleh minta no HP dong, alamat rumah, telp rumah, alamat kantor, telp kantor bales ya!
5. Style Tajir
Kamu cantik dan sexy sekali, malam minggu besok jalan sama aku ya ini nomor hpku: 081-xxxxx-xxxxx, aku biasa bawa mobil mercedes benz serie 7, tapi kalau lagi males aku bawa jaguar aja, kalau kamu ingin yang biasa-biasa aja, aku juga baru beli Vios kok.
6. Style Malu-Malu Mau
Hai... boleh kenalan nggak?
7. Style Sok Akrab
Hai kamu temannya si anu ya, aku tahu kamu dari si anu. Bagaimana kabar kamu? Bapak-ibu gimana? Adik-kakak gimana? Sehat-sehat saja kan? Udah lulus atau udah kerja? Aku boleh add kamu ya?
8. Style Ngegombal
Aku tidak percaya dari 5 milyard penduduk dunia, ternyata ada satu makhluk termanis yang tidak pernah saya lihat sebelumnya. Makhluk itu adalah kamu. Kamu memang diciptakan khusus untukku.
9. Style Tolol
Hai, boleh tahu password kamu nggak? Aku lupa password aku, mungkin saja passwordku sama dengan password kamu.
Wednesday, February 22, 2012
5 Sinyal Tubuh Kurang Tidur
Ghiboo.com - Pekerjaan yang menumpuk memaksa Anda menyelesaikan pekerjaan hingga tidur larut malam. Tapi berhati-hatilah dengan kebiasaan tersebut. Kekurangan tidur justru menyebabkan malapetaka baru, yaitu gangguan kesehatan.
Meskipun kini Anda belum merasakan dampaknya, tapi tubuh Anda sudah memberikan sinyal bahwa ia butuh istirahat. Berikut beberapa sinyal tubuh yang menunjukkan Anda kekurangan waktu tidur, seperti dilansir Men's Health.
Tidak Lapar Saat Makan Siang
Kurang tidur bisa mengakibatkan perubahan hormonal yang meningkatkan nafsu makan atau malah sebaliknya, merasa perut selalu kenyang. Hal ini terjadi karena terganggunya jam biologis yang mempengaruhi suasana hati tidak normal. Ini sebabnya mengapa ada orang-orang yang jadi gemuk atau kurus akibat kekurangan tidur.
Otak Tulalit
Membuka beberapa website dalam waktu 5 menit atau mengecek email berkali-kali padahal tak ada pesan masuk, menandakan Anda kesulitan fokus dan berkonsentrasi. Karena saat kurang tidur, sel-sel otak pun akan kurang waktu untuk regenerasi sehingga kinerjanya tidak akan maksimal dan memori kita pun akan berkurang.
Suka 'Gak Nyambung'
Orang yang kekurangan waktu tidur biasanya kesulitan untuk konsentrasi saat berbicara dengan lawannya. Akibatnya, apa yang diomongin dengan apa tanggapannya suka 'ngaco'.
Mengantuk Sepanjang Hari
Minuman berkafein, musik yang keras atau apapun usaha untuk membuat orang tetap terjaga hanyalah bersifat sementara dan tidak akan membuat kewaspadaan jangka panjang. Kurang tidur bisa membuat orang merasa letih dan mengantuk sepanjang hari.
Mudah Sakit
Perbaikan sistem kekebalan tubuh dapat diperkuat saat orang tidur. Kurang istirahat dapat membuat daya tahan tubuh melemah, sehingga mudah terinfeksi virus maupun bakteri. Biasanya penyakit yang paling mudah menyerang orang yang kurang tidur adalah influenza.
Yuk, Tidur.
Source : Yahoo! Indonesia
Meskipun kini Anda belum merasakan dampaknya, tapi tubuh Anda sudah memberikan sinyal bahwa ia butuh istirahat. Berikut beberapa sinyal tubuh yang menunjukkan Anda kekurangan waktu tidur, seperti dilansir Men's Health.
Tidak Lapar Saat Makan Siang
Kurang tidur bisa mengakibatkan perubahan hormonal yang meningkatkan nafsu makan atau malah sebaliknya, merasa perut selalu kenyang. Hal ini terjadi karena terganggunya jam biologis yang mempengaruhi suasana hati tidak normal. Ini sebabnya mengapa ada orang-orang yang jadi gemuk atau kurus akibat kekurangan tidur.
Otak Tulalit
Membuka beberapa website dalam waktu 5 menit atau mengecek email berkali-kali padahal tak ada pesan masuk, menandakan Anda kesulitan fokus dan berkonsentrasi. Karena saat kurang tidur, sel-sel otak pun akan kurang waktu untuk regenerasi sehingga kinerjanya tidak akan maksimal dan memori kita pun akan berkurang.
Suka 'Gak Nyambung'
Orang yang kekurangan waktu tidur biasanya kesulitan untuk konsentrasi saat berbicara dengan lawannya. Akibatnya, apa yang diomongin dengan apa tanggapannya suka 'ngaco'.
Mengantuk Sepanjang Hari
Minuman berkafein, musik yang keras atau apapun usaha untuk membuat orang tetap terjaga hanyalah bersifat sementara dan tidak akan membuat kewaspadaan jangka panjang. Kurang tidur bisa membuat orang merasa letih dan mengantuk sepanjang hari.
Mudah Sakit
Perbaikan sistem kekebalan tubuh dapat diperkuat saat orang tidur. Kurang istirahat dapat membuat daya tahan tubuh melemah, sehingga mudah terinfeksi virus maupun bakteri. Biasanya penyakit yang paling mudah menyerang orang yang kurang tidur adalah influenza.
Yuk, Tidur.
Source : Yahoo! Indonesia
Tuesday, February 21, 2012
Tradisi Dalam Nafas Modern Membentuk Karakter Kota Makassar
Kota
Makassar kian tumbuh sebagai kota metropolitan terbesar di Indonesia
bagian timur. Pesatnya pembangunan terlihat dari pergerakan ekonomi
masyarakatnya yang nyaris berjalan 24 jam. Aktivitas perkotaan nampak
jelas dibeberapa sudut kota. Sebagai kota yang mulai marak dikunjungi,
Makassar terus berbenah diri menjadikan salah satu kota dengan karakter
khasnya yang terinspirasi dengan kearifan lokal tradisional setempat.
Yah, kearifan lokal seakan menjadi trend pembicaraan dalam pembangunan di Kota Makassar.
Geliat Pembangunan Kota Makassar |
Berbagai
komentar terhadap pembangunan Kota Makassar yang dinilai semrawut dan
tidak tertata, dimana berbagai pelanggaran penataan ruang terjadi di
berbagai tempat. Belum lagi dengan penanganan sistem transportasi
perkotaan yang semakin tidak jelas, akhirnya macet mulai menggerogoti
kota Makassar. Tak lebih dari itu, permasalahan lingkungan kini mulai
mengancam dengan tidak terkendalinya permukiman kumuh. Yah... seakan
ingin menutup mata, tetapi dibalik citra negatif itu, terdapat semangat
untuk merubah wajah Kota Makassar sejajar dengan kota-kota lain dunia.
Geliat pembangunan di Kota Makassar yang seakan lepas dengan karakter
khasnya yang berpacu dengan modernisasi, nampaknya tidak serta merta
menjauh dari karakternya sendiri walaupun banyak yang beranggapan
tradisi lokal Bugis Makassar sudah mulai ditinggalkan.
Ternyata
masih ada yang mempertahankan tradisi dengan nuansa modern......Saatnya
kita membuka mata... menghargai karya mereka...
Berikut gedung-gedung Modern di Kota Makassar yang masih terinspirasi dengan karakter lokal Bugis Makassar.
Hotel Horison Kota Makassar |
Tongkonan, Inspirasi atap Hotel Horison |
Tampak Depan Bandara Sultan Hasanuddin |
Seperti gelombang laut, Desainnya mencirikan masyarakat bahari |
Bagian depan, menyerupai kepala perahu phinsi |
Inspirasi semangat Bahari |
Kepala Perahu Phinisi |
Desain Phinisi Tower |
Masih dalam tahap pembangunan |
Bentuk layar Phinis, coba bandingkan! |
Kemegahan Al Markaz Al Islami, bagian depan menyerupai aristektur rumah Bugis Makassar |
Aristektur Tradisional Rumah Bugis Makassar |
Sederetan
gedung-gedung modern tersebut seakan membuktikan bahwa kita adalah
bangsa yang besar kaya akan tradisi yang seharusnya kita pertahankan
keberadaanya. Walaupun sifatnya sebagai bangunan modern seharusnya
arsitektur lokal menjadi fokus utama, dengan begitu karakternya akan
menjadi ikon tersendiri. Semoga menjadi sebagai wujud untuk
menginspirasikan Kota Makassar dengan kearifan lokalnya.
Semoga
memberi inspirasi dalam pembangunan Kota Makassar ke depan, kita
mempunyai karakter khas, hanya perlu direalisasikan. Tidak hanya asal
membangun, walaupun model atau desian modern tetap bisa digabungkan
dengan ciri khas kita.
Monday, February 20, 2012
Postingan Bergambar - Bintang-Bintang Piala Dunia Datang Ke Indonesia
Bintang-bintang sepak bola dunia yang pernah merasakan
bahkan menjadi juara di Piala Dunia datang ke Indonesia, Kamis (23/2).
Mereka adalah mantan kapten tim nasional Italia Fabio Cannavaro, mantan
bek timnas Italia Marco Materazzi, mantan gelandang timnas Belanda Edgar
Davids, mantan gelandang timnas Perancis Robert Pires serta dua mantan
gelandang timnas Brazil Denilson dan Djalminha. Mereka mengunjungi tanah
air untuk ikut serta di acara Starbol 2012, sebuah ajang sepak bola
dalam ruang (indoor soccer) yang akan digelar di Istora Senayan pada 24
dan 25 Februari 2012. (Foto: Puspa Perwitasari/Antara)
Source : Yahoo! SlideShow
7 Pekerjaan Pemicu Gangguan Kesehatan
Tak hanya pola makan dan gaya hidup tak sehat yang
menyebabkan seseorang menderita suatu penyakit. Menurut Huffingtonpost,
pekerjaan seseorang juga turut mendukung timbulnya penyakit dalam
dirinya. Berikut ini beberapa jenis pekerjaan yang dikaitkan dapat
mempengaruhi kesehatan seseorang.
Bankir dengan risiko Gangguan Kepribadian dan Emosional
Di bawah tekanan besar dari pekerjaannya, banyak bankir yang menderita gangguan kepribadian dan emosional, seperti stres atau kelelahan. Bahkan, beberapa diantaranya tetap menderita gangguan tersebut setelah meninggalkan profesinya. Peneliti dari University of Southern California menemukan bahwa insomnia, kecanduan alkohol, jantung berdebar, gangguan makan dan ledakan emosi banyak dialami bankir yang baru lulus dari sekolah bisnis.
Guru dengan risiko Arthritis
Radang sendi atau arthritis menjadi risiko kesehatan bagi orang yang harus banyak berdiri dalam pekerjaannya, termasuk guru. Oleh karena itu, orang dengan pekerjaan lebih banyak berdiri, harus pintar memilih sepatu yang nyaman dan tidak menggunakan hak tinggi. Sepatu ber-hak justru memberikan tekanan pada sendi di kaki. Tak hanya berdiri terlalu lama, orang yang memiliki kelebihan berat badan juga dikaitkan dengan penyakit radang sendi.
Tentara dengan risiko Stres
Sebuah situs CareerCast.com menetapkan tentara sebagai pekerja paling stres. Hal ini dikarenakan para prajurit negara ini selalu dituntut secara fisik, disiplin dan sedikitnya waktu untuk 'bersantai' atau bertemu keluarga. Tak hanya itu, CareerCast.com juga menyebutkan petugas pemadam kebakaran menempati posisi kedua pekerjaan dengan risiko stres disusul dengan pilot diposisi ketiga.
Buruh dengan risiko Gangguan Pernapasan
Health.com melaporkan bahwa debu yang dihirup dari tempat konstruksi dapat menyebabkan buruh pada risiko masalah paru-paru, seperti kanker, asbestosis dan mesothelioma. Bahkan menurut peneliti dari Oregon State University, penyakit paru-paru merupakan penyakit yang sering dialami para buruh. Gejalanya seperti sesek nafas, dada sesak, batuk, dan bernafas tidak normal.
Perawat dengan risiko Depresi
Orang-orang yang bertugas untuk merawat seseorang, seperti perawat, berisiko mengalami depresi. Health.com melaporkan bahwa 13 persen perawat telah mengalami depresi berat. Tahun lalu, Reuters melaporkan hasil survei Caring.com yang menunjukkan bahwa satu dari empat orang perawat khusus manula atau anak kecil lebih rentan mengalami depresi.
Pekerja Shift Malam dengan risiko Gangguan Tidur
Penelitian telah menunjukkan bahwa para pekerja yang berkerja pada shift malam lebih rentan mengalami masalah susah tidur, yang disebabkan oleh perbedaan jadwal tidur dan jadwal bangun mereka dengan kebanyakan orang. Akibatnya, mereka lebih cenderung tidak bersemangat, kurang energi, sakit kepala, dan sulit berkonsentrasi. Sehingga, mereka lebih sering melakukan kesalahan dalam pekerjaannya, rentan kecelakaan (karena ngantuk), perubahan mood dan lebih sering izin sakit.
Pekerja Lembur dengan risiko Depresi
Penelitian yang dimuat dalam jurnal PLoS ONE menunjukkan pekerja lembur, lebih dari 11 jam per hari, dikaitkan dengan risiko dua kali lipat mengalami depresi, dibandingkan mereka yang hanya bekerja 8 jam per hari.
Bankir dengan risiko Gangguan Kepribadian dan Emosional
Di bawah tekanan besar dari pekerjaannya, banyak bankir yang menderita gangguan kepribadian dan emosional, seperti stres atau kelelahan. Bahkan, beberapa diantaranya tetap menderita gangguan tersebut setelah meninggalkan profesinya. Peneliti dari University of Southern California menemukan bahwa insomnia, kecanduan alkohol, jantung berdebar, gangguan makan dan ledakan emosi banyak dialami bankir yang baru lulus dari sekolah bisnis.
Guru dengan risiko Arthritis
Radang sendi atau arthritis menjadi risiko kesehatan bagi orang yang harus banyak berdiri dalam pekerjaannya, termasuk guru. Oleh karena itu, orang dengan pekerjaan lebih banyak berdiri, harus pintar memilih sepatu yang nyaman dan tidak menggunakan hak tinggi. Sepatu ber-hak justru memberikan tekanan pada sendi di kaki. Tak hanya berdiri terlalu lama, orang yang memiliki kelebihan berat badan juga dikaitkan dengan penyakit radang sendi.
Tentara dengan risiko Stres
Sebuah situs CareerCast.com menetapkan tentara sebagai pekerja paling stres. Hal ini dikarenakan para prajurit negara ini selalu dituntut secara fisik, disiplin dan sedikitnya waktu untuk 'bersantai' atau bertemu keluarga. Tak hanya itu, CareerCast.com juga menyebutkan petugas pemadam kebakaran menempati posisi kedua pekerjaan dengan risiko stres disusul dengan pilot diposisi ketiga.
Buruh dengan risiko Gangguan Pernapasan
Health.com melaporkan bahwa debu yang dihirup dari tempat konstruksi dapat menyebabkan buruh pada risiko masalah paru-paru, seperti kanker, asbestosis dan mesothelioma. Bahkan menurut peneliti dari Oregon State University, penyakit paru-paru merupakan penyakit yang sering dialami para buruh. Gejalanya seperti sesek nafas, dada sesak, batuk, dan bernafas tidak normal.
Perawat dengan risiko Depresi
Orang-orang yang bertugas untuk merawat seseorang, seperti perawat, berisiko mengalami depresi. Health.com melaporkan bahwa 13 persen perawat telah mengalami depresi berat. Tahun lalu, Reuters melaporkan hasil survei Caring.com yang menunjukkan bahwa satu dari empat orang perawat khusus manula atau anak kecil lebih rentan mengalami depresi.
Pekerja Shift Malam dengan risiko Gangguan Tidur
Penelitian telah menunjukkan bahwa para pekerja yang berkerja pada shift malam lebih rentan mengalami masalah susah tidur, yang disebabkan oleh perbedaan jadwal tidur dan jadwal bangun mereka dengan kebanyakan orang. Akibatnya, mereka lebih cenderung tidak bersemangat, kurang energi, sakit kepala, dan sulit berkonsentrasi. Sehingga, mereka lebih sering melakukan kesalahan dalam pekerjaannya, rentan kecelakaan (karena ngantuk), perubahan mood dan lebih sering izin sakit.
Pekerja Lembur dengan risiko Depresi
Penelitian yang dimuat dalam jurnal PLoS ONE menunjukkan pekerja lembur, lebih dari 11 jam per hari, dikaitkan dengan risiko dua kali lipat mengalami depresi, dibandingkan mereka yang hanya bekerja 8 jam per hari.
Sunday, February 19, 2012
5 Vaksin Wajib Untuk Orang Dewasa
PEMBERIAN vaksinasi berfungsi sebagai sistem imun untuk tubuh. Vaksin tersebut diharapkan dapat menghalau berbagai macam penyakit, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Berikut adalah 5 jenis vaksin yang baik diberikan untuk orang dewasa, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau Centers for Disease Control and Prevention (CDC), yang juga dikutip dari Self Magazine:
1. Human Papillomavirus (HPV)
Vaksin ini dianjurkan untuk menghalau virus kanker serviks yang mengancam perempuan. Bagi Abigail Shefer, MD, FACP, seorang ahli epidemologi media dan direktur Ilmu Pengetahuan untuk Immunization Services Division (ISD) di CDC, vaksin ini sebaiknya diberikan kepada perempuan sebelum usia 26 tahun.
2. Vaksinasi Flu
Pemberian vaksinasi flu terhadap orang dewasa sepatutnya juga diberikan setiap setahun sekali. Hal tersebut dikarenakan virus flu yang mudah menyerang dari satu orang ke orang lain.
3. Tetanus, Difteri Dan Pertusis Acellus (Tdap)
Jenis vaksinasi ini pada umumnya harus diberikan dalam kurun waktu selama 10 tahun sekali. Salah satu fungsi dari vaksin ini adalah sebagai penghalau pertusis atau yang dikenal dengan batuk rejan. Menurut Shefer, banyak penelitian yang menemukan bahwa batuk rejan pada bayi ditularkan oleh orang dewasa.
4. Varicella
Ini merupakan jenis vaksin yang mencegah cacar air pada anak dan herpes zoster pada orang dewasa. Shefer menyatakan, meski Anda sudah terserang cacar air, virus tersebut tetap aktif dalam sistem saraf.
5. Pneumococcal Vaksin (Pneumonia)
Ini direkomendasikan untuk orang di atas usia 60 tahun, terutama bagi merekan yang memiliki risiko diabetes.
Source : MetroTVNews.Com
Saturday, February 18, 2012
5 Modus Operandi Pembajakan Software, Beserta Hukumannya
Menurut survei yang dilakukan Business Software Alliance dan Ipsos
Public Affairs pada tahun 2010, Indonesia berada di peringkat ketujuh
dari 32 negara yang menggunakan software komputer bajakan paling banyak.
Beragam cara dilakukan oleh pelaku pembajakan untuk memalsukan dan memperbanyak software. Menurut Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), setidaknya ada 5 modus operandi yang sering dilakukan untuk membajak sebuah software.
1. Hard disk loading
Pembajakan software terjadi ketika sebuah toko komputer menawarkan instalasi sistem operasi atau software bajakan kepada pelanggan yang ingin membeli perangkat komputer.
Biasanya, penawaran ini diajukan sebagai layanan tambahan kepada pelanggan yang membeli laptop atau merakit komputer tanpa sistem operasi.
2. Counterfeiting (pemalsuan)
Jenis pemalsuan software yang biasanya dilakukan secara "serius." Kepingan CD software tidak dibungkus dengan plastik biasa. Di sini, pelaku pembajakan juga membuat dus kemasan seperti yang asli, lengkap dengan manual book dan kepingan CD yang meyakinkan.
3. Internet/online piracy
Jenis pembajakan yang dilakukan melalui koneksi jaringan internet. Selama ini banyak situs web yang menyediakan software bajakan secara gratis. Seseorang yang membutuhkannya bisa mengunduh kapan saja.
4. Mischanneling
Pembajakan software yang biasanya dilakukan oleh sebuah institusi untuk mencari keuntungan tertentu. Sebagai contoh, ada sebuah kampus yang membeli 50 lisensi akademik (academic licence) dari Microsoft. Lisensi ini memang dijual lebih murah oleh Microsoft.
Namun pada suatu saat, kampus tersebut malah menjual lisensinya kepada pihak lain yang tidak berhak mendapatkan lisensi akademik.
5. Corporate Piracy
Dalam lingkup perusahaan, pembajakan yang paling sering dilakukan ialah ketika perusahaan membeli software untuk 10 lisensi, namun pada praktiknya, software tersebut digunakan pada 15 komputer atau lebih. Menurut Polri, penggunaan software tanpa lisensi untuk kepentingan komersial merupakan tindak pidana.
Menurut Kombes Polisi Dharma Pongrekum, Kasubdit Industri dan Perdagangan Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, ada beberapa pasal dalam UU No.19 tahun 2002 tentang Hak Cipta, yang bisa digunakan untuk menjerat pelaku pembajakan software. Berikut isi pokok pasal dan sanksi hukumnya.
1. Pasal 25 ayat (1)
Informasi elektronik tentang informasi manajemen hak Pencipta tidak boleh ditiadakan atau diubah (hukuman penjara 2 tahun atau denda Rp150.000.0000).
2. Pasal 27
Kecuali atas ijin Pencipta, sarana kontrol teknologi sebagai pengaman hak Pencipta tdk diperbolehkan dirusak, ditiadakan / dibuat tidak berfungsi (hukuman penjara 2 tahun atau denda Rp150.000.000)
3. Pasal 72 ayat 1
Dengan sengaja & tanpa hak memperbanyak Hak Cipta (hukuman penjara maksimal 7 tahun atau denda maksimal Rp 5 Milyar)
4. Pasal 72 ayat 3
Dengan sengaja & tanpa hak memperbanyak penggunaan untuk kepentingan komersial suatu Program Komputer (hukuman penjara maksimal 5 tahun atau denda Rp 500 juta).
Beragam cara dilakukan oleh pelaku pembajakan untuk memalsukan dan memperbanyak software. Menurut Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), setidaknya ada 5 modus operandi yang sering dilakukan untuk membajak sebuah software.
1. Hard disk loading
Pembajakan software terjadi ketika sebuah toko komputer menawarkan instalasi sistem operasi atau software bajakan kepada pelanggan yang ingin membeli perangkat komputer.
Biasanya, penawaran ini diajukan sebagai layanan tambahan kepada pelanggan yang membeli laptop atau merakit komputer tanpa sistem operasi.
2. Counterfeiting (pemalsuan)
Jenis pemalsuan software yang biasanya dilakukan secara "serius." Kepingan CD software tidak dibungkus dengan plastik biasa. Di sini, pelaku pembajakan juga membuat dus kemasan seperti yang asli, lengkap dengan manual book dan kepingan CD yang meyakinkan.
3. Internet/online piracy
Jenis pembajakan yang dilakukan melalui koneksi jaringan internet. Selama ini banyak situs web yang menyediakan software bajakan secara gratis. Seseorang yang membutuhkannya bisa mengunduh kapan saja.
4. Mischanneling
Pembajakan software yang biasanya dilakukan oleh sebuah institusi untuk mencari keuntungan tertentu. Sebagai contoh, ada sebuah kampus yang membeli 50 lisensi akademik (academic licence) dari Microsoft. Lisensi ini memang dijual lebih murah oleh Microsoft.
Namun pada suatu saat, kampus tersebut malah menjual lisensinya kepada pihak lain yang tidak berhak mendapatkan lisensi akademik.
5. Corporate Piracy
Dalam lingkup perusahaan, pembajakan yang paling sering dilakukan ialah ketika perusahaan membeli software untuk 10 lisensi, namun pada praktiknya, software tersebut digunakan pada 15 komputer atau lebih. Menurut Polri, penggunaan software tanpa lisensi untuk kepentingan komersial merupakan tindak pidana.
Menurut Kombes Polisi Dharma Pongrekum, Kasubdit Industri dan Perdagangan Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, ada beberapa pasal dalam UU No.19 tahun 2002 tentang Hak Cipta, yang bisa digunakan untuk menjerat pelaku pembajakan software. Berikut isi pokok pasal dan sanksi hukumnya.
1. Pasal 25 ayat (1)
Informasi elektronik tentang informasi manajemen hak Pencipta tidak boleh ditiadakan atau diubah (hukuman penjara 2 tahun atau denda Rp150.000.0000).
2. Pasal 27
Kecuali atas ijin Pencipta, sarana kontrol teknologi sebagai pengaman hak Pencipta tdk diperbolehkan dirusak, ditiadakan / dibuat tidak berfungsi (hukuman penjara 2 tahun atau denda Rp150.000.000)
3. Pasal 72 ayat 1
Dengan sengaja & tanpa hak memperbanyak Hak Cipta (hukuman penjara maksimal 7 tahun atau denda maksimal Rp 5 Milyar)
4. Pasal 72 ayat 3
Dengan sengaja & tanpa hak memperbanyak penggunaan untuk kepentingan komersial suatu Program Komputer (hukuman penjara maksimal 5 tahun atau denda Rp 500 juta).
Games - Rumah Bintang, Rumah Virtual Terseru Di Indonesia
Liputan6.com, Jakarta: PT Multi Sahabat Bintang meluncurkan rumah bintang bagi para Sobat Bintang pada 11 Januari 2012. Ini adalah rumah virtual pertama dengan tema Kebersamaan dan Persahabatan. Pihak Multi Sahabat Bintang optimistis mendapat 100 ribu fans dalam enam bulan ke depan.
"Dengan berkembangnya era digital di Indonesia, kami melihat tren ini bisa terus kita kembangkan. Karena itu, kami luncurkan platform baru yang kami namakan Rumah Bintang yang akan memberikan ajang secara virtual. Penggunanya bisa menikmati dan juga menyelami pengalaman virtual di Rumah Bintang ini," kata Marketing Director PT Multi Sahabat Bintang Toni Darusman.
Setelah mendaftar, Sobat Bintang selanjutnya bisa masuk ke dalam rumahbintang.com. Sobat dapat memilih untuk menjadi tuan rumah (host), atau sebagai teman (housemate). Jika memilih sebagai host, maka Sobat Bintang harus memilih satu rumah dan melengkapinya, agar menjadi rumah paling seru. Barang-barangnya antara lain bar, sofa, meja biliar, atau kolam renang. Semua bisa ditambahkan di Rumah Bintang.
"Saya suka dan saya sendiri kalau hubungannya dengan ide dari game ini, saya punya my good times. Saya dapat berkumpul dengan teman-teman. Sekarang kadang-kadang sulit. Nah, game ini menawarkan kemungkinan kita untuk berkumpul di sebuah tempat yang kita bikin sendiri dengan teman yang kita undang berinteraksi," ujar pengamat digital, Daniel Tumiwa.
Setelah membangun Rumah Bintang, Sobat Bintang memang bisa mengundang teman-teman untuk menjadi housemate dan melakukan berbagai kegiatan bersama. Misalnya, ngobrol, main games, atau menggelar pesta bersama.
"Gua ikutan rumahbintang.com awalnya dari teman-teman juga. Ada yang lagi asik berkompetisi semacam kejar-kejaran poin tertinggi, misalnya. Nah, kalau sudah dapat, hadiah juga dirasakan bareng-bareng. Jadi rumahbintang.com ini kayak dunia digital kreatif yang oke banget buat persahabatan dan kebersamaan," kata seorang gamer, Damas AW.(ASW/YUS)
Source : Liputan6.Com
"Dengan berkembangnya era digital di Indonesia, kami melihat tren ini bisa terus kita kembangkan. Karena itu, kami luncurkan platform baru yang kami namakan Rumah Bintang yang akan memberikan ajang secara virtual. Penggunanya bisa menikmati dan juga menyelami pengalaman virtual di Rumah Bintang ini," kata Marketing Director PT Multi Sahabat Bintang Toni Darusman.
Setelah mendaftar, Sobat Bintang selanjutnya bisa masuk ke dalam rumahbintang.com. Sobat dapat memilih untuk menjadi tuan rumah (host), atau sebagai teman (housemate). Jika memilih sebagai host, maka Sobat Bintang harus memilih satu rumah dan melengkapinya, agar menjadi rumah paling seru. Barang-barangnya antara lain bar, sofa, meja biliar, atau kolam renang. Semua bisa ditambahkan di Rumah Bintang.
"Saya suka dan saya sendiri kalau hubungannya dengan ide dari game ini, saya punya my good times. Saya dapat berkumpul dengan teman-teman. Sekarang kadang-kadang sulit. Nah, game ini menawarkan kemungkinan kita untuk berkumpul di sebuah tempat yang kita bikin sendiri dengan teman yang kita undang berinteraksi," ujar pengamat digital, Daniel Tumiwa.
Setelah membangun Rumah Bintang, Sobat Bintang memang bisa mengundang teman-teman untuk menjadi housemate dan melakukan berbagai kegiatan bersama. Misalnya, ngobrol, main games, atau menggelar pesta bersama.
"Gua ikutan rumahbintang.com awalnya dari teman-teman juga. Ada yang lagi asik berkompetisi semacam kejar-kejaran poin tertinggi, misalnya. Nah, kalau sudah dapat, hadiah juga dirasakan bareng-bareng. Jadi rumahbintang.com ini kayak dunia digital kreatif yang oke banget buat persahabatan dan kebersamaan," kata seorang gamer, Damas AW.(ASW/YUS)
Source : Liputan6.Com
Arsenal News - Wenger Says, Henry Hebat Di Dalam Dan Luar Lapangan
London - Thierry Henry sudah pulang ke New York Red Bulls setelah sebentar membela Arsenal. Meski demikian, Arsene Wenger masih punya banyak pujian untuk legenda The Gunners tersebut.
Henry kembali ke New York pada Kamis (16/2/2012) waktu setempat setelah dia tampil dalam laga Liga Champions kontra AC Milan. Dia bergabung dengan rekan-rekannya di Red Bulls sebelum kompetisi Major League Soccer (MLS) dimulai pada awal bulan depan.
Pada masa pengabdian keduanya di 'Meriam London', Henry memang cuma mencetak tiga gol dalam enam laga. Tapi, gol penyerang 34 tahun ini ke gawang Leeds United di Piala FA dan Sunderland di Premier League sangat krusial untuk tim.
Sumbangsih Henry tersebut menyenangkan Wenger. Apalagi, di luar lapangan, Henry juga punya peran penting.
"Di lapangan dia hebat dan di luar lapangan dia juga hebat," ungkap Wenger kepada Arsenal Player.
"Dia selalu menjaga harapan dan moral positif di dalam tim dan saya ingin berterima kasih kepadanya untuk itu dan berharap semoga dia sukses di sisa musim," tambahnya.
"Saya yakin dia akan punya musim yang hebat bersama klubnya karena dia cukup tajam dan saya yakin di Amerika Serikat timnya akan tampil bagus bersamanya," tukas The Professor.
Henry adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa Arsenal. Dalam 375 laga, pemain berpaspor Prancis ini mengemas 229 gol.
Source : Detik Sport
Paris Dan London Kota Terbaik Untuk Mahasiswa
Kota mode Paris, Prancis, berhasil menduduki peringkat pertama dalam ranking 50 kota terbaik di dunia untuk mahasiswa. Sedangkan di urutan kedua, bercokol ibukota Inggris, London.
Menurut peneliti senior di QS Best Student Cities, Ben Sowter, kedua kota tersebut memiliki kualitas hidup yang setara dalam keragaman siswanya. Selain itu, para pimpinan universitas di kedua kota jantung Eropa itu menjadikan kampus sebagai sumber tenaga kerja berkualitas.
Di Paris dan London berdiri universitas-universitas berkualitas dan terkenal di dunia. Di Paris berdiri universitas bergengsi di dunia macam Universite de Paris (Pantheon-Sorbonne), Université de Marne-la-Vallée, Université de Cergy-Pontoise, dan lainnya. Di London pun sejumlah universitas keren berdiri seperti Imperial College, University College London, dan King's College London.
Para peneliti melihat faktor biaya dan kualitas hidup serta jumlah dan reputasi universitas-universitas yang ada di masing-masing kota. Namun menurut survey, biaya sekolah di dua kota ini terbilang mahal. Di Paris, biaya kuliah untuk mahasiswa internasional mencapai lebih dari 1.000 euro setahun. Sementara di London hingga 20.000 (Rp 280.600.000) setahun.
"Meski biaya sekolah menjadikan London lebih mahal dari Paris, banyaknya universitas kelas dunia di London menjadikan kota itu sebagai investasi yang berharga bagi banyak mahasiswa," kata Ben.
Para peneliti menilai kota dengan populasi lebih dari 250.000 jiwa dan merupakan rumah bagi dua atau lebih universitas ternama.
Ranking ini utamanya ditujukan pada mahasiswa internasional yang sedang mempertimbangkan ke mana harus sekolah. Mereka juga melihat keragaman siswa baik dari total jumlah mahasiswa dan proporsi siswa asing.
Tim riset mengevaluasi hampir 500 kota, dan memangkasnya hingga 50. Mereka menilai sejumlah indikator seperti kualitas hidup yang meliputi tingkat kriminalitas dan biaya hidup.
Dalam survey ini, London menjadi kategori kota dengan biaya kuliah mahal. Ukuran biaya ini termasuk menghitung harga biaya hidup dan biaya sekolah.
Ben Sowter, mengatakan meski London memiliki lebih banyak universitas kelas dunia dibandingkan dengan Paris, London jauh lebih mahal. "Paris atau London bukanlah kota yang murah tapi biaya sekolah di London membuat London kehilangan 13 poin," katanya.
Ketua Perserikatan Mahasiswa Nasional Inggris, Liam Burns mengatakan, ranking itu adalah bukti dari kerja keras universitas-universitas London dan serikat-seirkat mahasiswa untuk menarik pelajar dari seluruh dunia.
Namun ia memperingatkan, "Jika London terus menjadi tempat yang menarik untuk sekolah kita harus memastikan akan ada tindakan yang diambil untuk mengatasi biaya hidup yang semakin tinggi."
Selain London, sejumlah kota lain di Inggris juga masuk dalam 50 besar yaitu Manchester, Birmingham dan Glasgow. (BBC/Wrt3)
Source : MetroTVNews
Menurut peneliti senior di QS Best Student Cities, Ben Sowter, kedua kota tersebut memiliki kualitas hidup yang setara dalam keragaman siswanya. Selain itu, para pimpinan universitas di kedua kota jantung Eropa itu menjadikan kampus sebagai sumber tenaga kerja berkualitas.
Di Paris dan London berdiri universitas-universitas berkualitas dan terkenal di dunia. Di Paris berdiri universitas bergengsi di dunia macam Universite de Paris (Pantheon-Sorbonne), Université de Marne-la-Vallée, Université de Cergy-Pontoise, dan lainnya. Di London pun sejumlah universitas keren berdiri seperti Imperial College, University College London, dan King's College London.
Para peneliti melihat faktor biaya dan kualitas hidup serta jumlah dan reputasi universitas-universitas yang ada di masing-masing kota. Namun menurut survey, biaya sekolah di dua kota ini terbilang mahal. Di Paris, biaya kuliah untuk mahasiswa internasional mencapai lebih dari 1.000 euro setahun. Sementara di London hingga 20.000 (Rp 280.600.000) setahun.
"Meski biaya sekolah menjadikan London lebih mahal dari Paris, banyaknya universitas kelas dunia di London menjadikan kota itu sebagai investasi yang berharga bagi banyak mahasiswa," kata Ben.
Para peneliti menilai kota dengan populasi lebih dari 250.000 jiwa dan merupakan rumah bagi dua atau lebih universitas ternama.
Ranking ini utamanya ditujukan pada mahasiswa internasional yang sedang mempertimbangkan ke mana harus sekolah. Mereka juga melihat keragaman siswa baik dari total jumlah mahasiswa dan proporsi siswa asing.
Tim riset mengevaluasi hampir 500 kota, dan memangkasnya hingga 50. Mereka menilai sejumlah indikator seperti kualitas hidup yang meliputi tingkat kriminalitas dan biaya hidup.
Dalam survey ini, London menjadi kategori kota dengan biaya kuliah mahal. Ukuran biaya ini termasuk menghitung harga biaya hidup dan biaya sekolah.
Ben Sowter, mengatakan meski London memiliki lebih banyak universitas kelas dunia dibandingkan dengan Paris, London jauh lebih mahal. "Paris atau London bukanlah kota yang murah tapi biaya sekolah di London membuat London kehilangan 13 poin," katanya.
Ketua Perserikatan Mahasiswa Nasional Inggris, Liam Burns mengatakan, ranking itu adalah bukti dari kerja keras universitas-universitas London dan serikat-seirkat mahasiswa untuk menarik pelajar dari seluruh dunia.
Namun ia memperingatkan, "Jika London terus menjadi tempat yang menarik untuk sekolah kita harus memastikan akan ada tindakan yang diambil untuk mengatasi biaya hidup yang semakin tinggi."
Selain London, sejumlah kota lain di Inggris juga masuk dalam 50 besar yaitu Manchester, Birmingham dan Glasgow. (BBC/Wrt3)
Source : MetroTVNews
Siswa Asia Lebih Maju Ketimbang Barat
SISWA sekolah di kawasan Asia berada dalam posisi lebih maju dibanding dengan rekan mereka di negara-negara Barat. Hal ini terungkap dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh Institut Grattan di Australia.
Dalam penelitiannya, Institut Grattan memperlihatkan siswa yang belajar matematika di Shanghai, China, rata-rata lebih maju dua atau tiga tahun dibanding siswa di Amerika Serikat atau Eropa. Sedangkan siswa di Korea Selatan lebih maju satu tahun dalam kemampuan membaca.
"Pada saat kekuatan ekonomi bergeser dari Barat ke Timur, demikian juga dengan pencapaian tinggi dalam pendidikan," kata Direktur Program Pendidikan Sekolah Institut Grattan, Ben Jensen.
Dalam laporannya, Institut Grattan menyebutkan empat sistem pendidikan di Asia yang merupakan terbaik di dunia, yaitu Hong Kong, Korea Selatan, Shanghai, dan Singapura.
"Pusat dari pencapaian tinggi pendidikan sekarang ada di Asia Timur dan para pendidik di Australia bisa dan harus belajar dari keberhasilan itu," tambahnya.
Bukan Faktor "Ibu Harimau"
Selama ini ada istilah "Tiger Mothers" (Ibu Harimau) yang digunakan untuk merujuk kaum ibu Asia yang menegakkan disiplin belajar yang amat keras kepada anak-anaknya. Banyak pihak berpendapat "Ibu Harimau" mendorong keberhasilan para siswa Asia di dunia pendidikan.
Namun, Institut Grattan berpendapat "Ibu Harimau" bukan faktor utama pencapaian tersebut. Menurut Jansen, yang menjadi faktor adalah ketegasan, sistem belajar praktis, mentoring, dan para guru.
"Keberhasilan bukan karena budaya, bukan produk Konfusianisme juga bukan pelajaran menghafal atau Ibu Harimau," tegas Ben Jensen.
Selain itu, penelitian juga membantah anggaran yang lebih besar dan jumlah murid yang sedikit dalam satu kelas, akan menjamin pencapaian para siswa. Sekolah di Shanghai, misalnya, memiliki kelas dengan jumlah 40 siswa namun para guru memiliki lebih banyak waktu untuk merencanakan pelajaran.
Sementara Ausralia menikmati peningkatan anggaran dalam beberapa tahun belakangan, namun prestasi siswa masih di belakang siswa Korea Selatan, yang menyediakan anggaran per siswa lebih kecil. (BBC/Wrt3)
Source : MetroTVNews
Dalam penelitiannya, Institut Grattan memperlihatkan siswa yang belajar matematika di Shanghai, China, rata-rata lebih maju dua atau tiga tahun dibanding siswa di Amerika Serikat atau Eropa. Sedangkan siswa di Korea Selatan lebih maju satu tahun dalam kemampuan membaca.
"Pada saat kekuatan ekonomi bergeser dari Barat ke Timur, demikian juga dengan pencapaian tinggi dalam pendidikan," kata Direktur Program Pendidikan Sekolah Institut Grattan, Ben Jensen.
Dalam laporannya, Institut Grattan menyebutkan empat sistem pendidikan di Asia yang merupakan terbaik di dunia, yaitu Hong Kong, Korea Selatan, Shanghai, dan Singapura.
"Pusat dari pencapaian tinggi pendidikan sekarang ada di Asia Timur dan para pendidik di Australia bisa dan harus belajar dari keberhasilan itu," tambahnya.
Bukan Faktor "Ibu Harimau"
Selama ini ada istilah "Tiger Mothers" (Ibu Harimau) yang digunakan untuk merujuk kaum ibu Asia yang menegakkan disiplin belajar yang amat keras kepada anak-anaknya. Banyak pihak berpendapat "Ibu Harimau" mendorong keberhasilan para siswa Asia di dunia pendidikan.
Namun, Institut Grattan berpendapat "Ibu Harimau" bukan faktor utama pencapaian tersebut. Menurut Jansen, yang menjadi faktor adalah ketegasan, sistem belajar praktis, mentoring, dan para guru.
"Keberhasilan bukan karena budaya, bukan produk Konfusianisme juga bukan pelajaran menghafal atau Ibu Harimau," tegas Ben Jensen.
Selain itu, penelitian juga membantah anggaran yang lebih besar dan jumlah murid yang sedikit dalam satu kelas, akan menjamin pencapaian para siswa. Sekolah di Shanghai, misalnya, memiliki kelas dengan jumlah 40 siswa namun para guru memiliki lebih banyak waktu untuk merencanakan pelajaran.
Sementara Ausralia menikmati peningkatan anggaran dalam beberapa tahun belakangan, namun prestasi siswa masih di belakang siswa Korea Selatan, yang menyediakan anggaran per siswa lebih kecil. (BBC/Wrt3)
Source : MetroTVNews
Thursday, February 16, 2012
Salah Kaprah, Internet Indonesia Lamban
Indonesia dianggap salah kaprah dalam menerapkan broadband internet. Akibatnya, koneksi internet terasa lambat.
"Sekitar 95 persen koneksi internet di Tanah Air masih memakai koneksi wireless, sisanya memakai kabel. Indonesia itu salah kaprah," kata Chairman Mastel Setyanto P Santosa.
Menurutnya, teknologi wireless itu didesain untuk low traffic. Namun, di Indonesia, koneksi itu malah digunakan untuk traffic tinggi. Akibatnya, koneksi internet di Indonesia terkesan lambat.
Padahal, kata Setyanto, sebagai negara berkembang, justru koneksi fixed broadband yang harus diperbesar, bukan malah koneksi wireless.
Mastel mendesak pemerintah untuk segera membangun jaringan fixed broadband, baik yang berbasis kabel maupun serat optik, untuk koneksi internet di Tanah Air.
Setyanto menjelaskan, selama ini pemerintah terkesan lepas tangan dalam membangun infrastruktur telekomunikasi di Indonesia. Semua kesannya diserahkan kepada operator dan swasta.
Dengan fixed broadband, koneksi internet akan jauh lebih cepat dan lebih stabil dibandingkan dengan wireless broadband.
Jumlah pengguna internet bergerak (mobile) di Indonesia pada 2010 sekitar 39,6 juta pengguna. Diperkirakan pada 2015, jumlah pengguna internet bergerak di Tanah Air akan mencapai 145,2 juta pengguna.
Sementara pengguna satuan sambungan telepon (SST) atau fixed line pada saat ini hanya tidak lebih dari 15 juta pengguna.
Skema yang bisa diterapkan
Seharusnya, Indonesia juga mencontoh Australia yang telah membangun jaringan fixed broadband untuk warganya.
Konsep yang ditawarkan Negeri Kanguru itu menyerahkan segala pembangunan fixed broadband kepada semacam badan usaha milik daerah (BUMD).
Cara yang sama juga telah diterapkan di Perancis. Negara tersebut memakai pola pendanaan dari public private partnership (PPP).
Di Indonesia, PPP tidak diterapkan di industri telekomunikasi. Adanya justru di industri listrik.
"Padahal, kalau mau gampang, seharusnya tinggal copy paste saja dari PPP listrik itu. Saya sudah koar-koar 4-5 tahun lalu, tetapi tidak ada yang menggubris," katanya.
Untuk bisa membangun fixed broadband tersebut, pemerintah bisa mendapatkan dana dari ICT Fund. Walau dana ICT Fund tersebut berasal dari uang operator yang dititipkan kepada pemerintah.
Setyanto mengaku, perpaduan dana dari pihak pemerintah dan swasta ini bisa digunakan untuk membangun fixed broadband agar koneksi internet di masyarakat bisa terjaga.
"Komposisi pendanaannya tidak harus berbagi rata dengan pemerintah dan operator. Namun, kalau operator itu kuat, dia bisa membangunnya sendiri," tuturnya.
Kenapa harus "fixed broadband"?
Jaringan fixed broadband diyakini akan memberikan kecepatan dan kestabilan koneksi internet lebih baik dibandingkan dengan jaringan wireless.
Oleh karena itu, pembangunan fixed broadband dinilai lebih penting. Terutama mengingat kondisi geografis Indonesia dengan ribuan pulau.
"Tapi yang lebih penting adalah industri konten akan tumbuh, seperti game dan musik yang menggunakan koneksi internet," kata Setyanto.
Saat ini, koneksi internet cenderung menjadi kebutuhan masyarakat. Masyarakat juga mengakses konten hiburan yang memerlukan kecepatan dan kestabilan koneksi internet.
Senior Consultant ICT Practice Frost & Sullivan, Iwan Rachmat, menambahkan, perkembangan fixed broadband akan menambah lalu lintas e-commerce di Tanah Air.
"Ke depan industri e-commerce akan tumbuh signifikan, tetapi syaratnya harus didukung oleh koneksi internet yang cepat dan stabil," ungkap Iwan.
Para operator pun akan menggenjot pembangunan infrastrukturnya, terutama fixed broadband, karena tertarik oleh pengguna pasar data yang semakin besar.
"Sekitar 95 persen koneksi internet di Tanah Air masih memakai koneksi wireless, sisanya memakai kabel. Indonesia itu salah kaprah," kata Chairman Mastel Setyanto P Santosa.
Menurutnya, teknologi wireless itu didesain untuk low traffic. Namun, di Indonesia, koneksi itu malah digunakan untuk traffic tinggi. Akibatnya, koneksi internet di Indonesia terkesan lambat.
Padahal, kata Setyanto, sebagai negara berkembang, justru koneksi fixed broadband yang harus diperbesar, bukan malah koneksi wireless.
Mastel mendesak pemerintah untuk segera membangun jaringan fixed broadband, baik yang berbasis kabel maupun serat optik, untuk koneksi internet di Tanah Air.
Setyanto menjelaskan, selama ini pemerintah terkesan lepas tangan dalam membangun infrastruktur telekomunikasi di Indonesia. Semua kesannya diserahkan kepada operator dan swasta.
Dengan fixed broadband, koneksi internet akan jauh lebih cepat dan lebih stabil dibandingkan dengan wireless broadband.
Jumlah pengguna internet bergerak (mobile) di Indonesia pada 2010 sekitar 39,6 juta pengguna. Diperkirakan pada 2015, jumlah pengguna internet bergerak di Tanah Air akan mencapai 145,2 juta pengguna.
Sementara pengguna satuan sambungan telepon (SST) atau fixed line pada saat ini hanya tidak lebih dari 15 juta pengguna.
Skema yang bisa diterapkan
Seharusnya, Indonesia juga mencontoh Australia yang telah membangun jaringan fixed broadband untuk warganya.
Konsep yang ditawarkan Negeri Kanguru itu menyerahkan segala pembangunan fixed broadband kepada semacam badan usaha milik daerah (BUMD).
Cara yang sama juga telah diterapkan di Perancis. Negara tersebut memakai pola pendanaan dari public private partnership (PPP).
Di Indonesia, PPP tidak diterapkan di industri telekomunikasi. Adanya justru di industri listrik.
"Padahal, kalau mau gampang, seharusnya tinggal copy paste saja dari PPP listrik itu. Saya sudah koar-koar 4-5 tahun lalu, tetapi tidak ada yang menggubris," katanya.
Untuk bisa membangun fixed broadband tersebut, pemerintah bisa mendapatkan dana dari ICT Fund. Walau dana ICT Fund tersebut berasal dari uang operator yang dititipkan kepada pemerintah.
Setyanto mengaku, perpaduan dana dari pihak pemerintah dan swasta ini bisa digunakan untuk membangun fixed broadband agar koneksi internet di masyarakat bisa terjaga.
"Komposisi pendanaannya tidak harus berbagi rata dengan pemerintah dan operator. Namun, kalau operator itu kuat, dia bisa membangunnya sendiri," tuturnya.
Kenapa harus "fixed broadband"?
Jaringan fixed broadband diyakini akan memberikan kecepatan dan kestabilan koneksi internet lebih baik dibandingkan dengan jaringan wireless.
Oleh karena itu, pembangunan fixed broadband dinilai lebih penting. Terutama mengingat kondisi geografis Indonesia dengan ribuan pulau.
"Tapi yang lebih penting adalah industri konten akan tumbuh, seperti game dan musik yang menggunakan koneksi internet," kata Setyanto.
Saat ini, koneksi internet cenderung menjadi kebutuhan masyarakat. Masyarakat juga mengakses konten hiburan yang memerlukan kecepatan dan kestabilan koneksi internet.
Senior Consultant ICT Practice Frost & Sullivan, Iwan Rachmat, menambahkan, perkembangan fixed broadband akan menambah lalu lintas e-commerce di Tanah Air.
"Ke depan industri e-commerce akan tumbuh signifikan, tetapi syaratnya harus didukung oleh koneksi internet yang cepat dan stabil," ungkap Iwan.
Para operator pun akan menggenjot pembangunan infrastrukturnya, terutama fixed broadband, karena tertarik oleh pengguna pasar data yang semakin besar.
Wednesday, February 15, 2012
Chart Program Acara TV Favorit Dan Terbaik – Februari 2012 (Monthly Chart Best Favorite TV Programs)
Postingan ini adalah List Chart untuk Acara Televisi Favorit yang banyak di tonton oleh masyarakat yang di Update per-bulannya. Ini merupakan “Pertama Kali” atau Premier di Blogger dan merupakan pelopor dari yang lainnya yang membuat postingan serupa, itulah kenapa ada motto “The First Chart TV Programs On Site”. Chart ini selain melihat Acara TV yang banyak di tonton dan di sukai oleh pemirsa/masyarakat, juga mendasarkan penilaian pada kualitas dan kuantitas Acara TV tersebut.
1. Stand Up Comedy Show – Open Mic And Battle Of Comics (Komedi, Metro TV) --- Ter-Favorit
2. Barclays Premier League - BPL And FA Cup “Highlights And Match” (Sports, MNC TV Dan Global TV) --- Runner Up
3. On The Spot (Documentary Information, Courtesy Of, Trans 7) --- Big Three
4. Radio Show (Variety Show, TV One) --- Best Four
5. Anak Kaki Gunung (Serial, Citra Sinema, SCTV) --- 5 Besar
6. Tutur Tinular Versi 2011 (Sinetron Laga, Gentabuana Paramitha, Indosiar)
7. Opera Van Java (Komedi, Trans 7)
8. Rangking 1 (Kuis, Trans TV)
9. Kick Andy (Talkshow, Metro TV)
10. One Stop Football (Sports News, Trans 7)
11. Wide Shot (Newstainment, Metro TV)
12. Indonesia’s Lawyers Club (Talk Show, TV One)
13. Tarung Dangdut (Talent Show, MNC TV)
14. Metro News – Pagi, Siang, Sore, Hari Ini, & Malam (News, Metro TV)
15. SCTV Film Televisi – Sinema Wajah Indonesia Dan Reguler (FTV, All Production, SCTV)
16. Animasi Special “Shaun The Sheep, Oscar’s Oasis, Aksi Didi Tikus, The Owl, Nono Forest, Ooglies, Rocket Joe, Upin&Ipin Dan Kawan-Kawan” (Anime, MNC TV)
17. Comedy Project (Komedi, Trans TV)
18. Liputan 6 – Pagi, Siang, Petang, & Malam (News, SCTV)
19. Super Trap (Komedi, Trans TV)
20. Islam Itu Indah (Program Religi, Trans TV)
21. Fokus Indosiar – Pagi, Sore, Dan Malam (News, Indosiar)
22. Bioskop Trans (Movies, Trans TV)
23. Pesbukers (Komedi, ANTV) --- It’s New
24. Insert – Informasi Selebriti (Infotainment, Trans TV)
25. Just Alvin (Talk Show Hiburan, Metro TV)
26. Wisata Hati (Program Religi, ANTV)
27. Hitam Putih (Talk Show, Trans 7)
28. Mario Teguh “Golden Ways” (Spirit Show, Metro TV)
29. Panggung Bintang (Music Show, MNC TV)
30. Sentilan Sentilun (Komedi, Metro TV)
31. Apa Kabar Indonesia – Pagi & Malam (News & Talk Show, TV One)
32. Kartun Global TV "Spongebob Squarepants, Mong, Gazoon, Doong Doong, Glumpers, Larva, Naruto, Naruto Shippudden" (Animasi, Global TV)
33. Kabar Arena (Sports News, TV One)
34. Jika Aku Menjadi (Reality Show, Trans TV)
35. Seputar Indonesia – Pagi, Siang, & Malam (News, RCTI)
36. Mamah & Aa’ (Program Religi, Indosiar)
37. Bukan Empat Mata (Talk Show, Trans 7)
38. Kabar TVOne – Pagi, Siang, Petang, Malam (News, TV One) --- It’s New
39. Eight Eleven 8-11 Show (Talkshow & News, Metro TV)
40. Fiesta La Liga Primera “Highlights And Match” (Sports, TV One)
41. Aliya (Sinetron, Verona Pictures, SCTV)
42. Hitzteria (Music & Request, Indosiar)
43. Bukan Jalan – Jalan Biasa (Talk Show Hiburan, TV One)
44. Ethnic/Primitive Runaway (Variety Show, Trans TV)
45. Uya Emang Kuya (Variety Show, SCTV)
46. The Biggest Game Show In The World – Asia (Game Show, RCTI)
47. Satria (Sinetron, Multivision Plus, Indosiar) --- It’s New
48. Idenesia (Talk Show, Metro TV) --- It’s New
49. Dahsyat (Music & Fitur, RCTI)
50. Mata Najwa (Talk Show, Metro TV)
51. Halo Selebriti (Infotainment, SCTV)
52. Democrazy (Talk Show Berita, Metro TV)
53. World Record (Talent Show, Trans 7)
54. Metro 10 (Documentary Information, Metro TV)
55. Inbox (Music & Request, SCTV)
56. Metro Sports (Sports News, Metro TV)
57. Suara Anda (News Interactive, Metro TV)
58. Big Movies (Movies, Global TV)
59. Kabar Utama (Talk Show, TV One) --- New Entry
60. Lensa Olahraga – Lensor “Pagi & Malam” (Sports News, ANTV)
61. Si Bolang “Bocah Petualang (Documentary Education, Trans 7)
62. Sudut Pandang – With Fifi Aleyda Yahya (Talk Show, Metro TV) --- New Entry
63. Black In News (Variety Show, ANTV)
64. Today’s Dialogue (Talk Show, Metro TV)
65. Indonesia Super League – ISL (Sport, ANTV)
66. Bola Dalam Berita (Sport News, Global TV)
67. Was Was (Infotainment, SCTV)
68. Hot Spot (Documentary Information, Courtesy Of, Global TV)
69. Sport 7 (Sport News, Trans TV)
70. Reportase – Investigasi, Pagi, Siang, Sore, Dan Malam (News, Trans TV)
71. MTV Indonesia - MTV Ping!, MTV Ampuh, Dan MTV Music Box (Music, Global TV)
72. Total Football (Sport News, ANTV)
73. Friends (Talk Show Hiburan, ANTV)
74. I-Pop (Music Show, SCTV) --- New Entry
75. UEFA Champions League And Europa League (Sports, RCTI) --- New Entry
76. Spot Lite (Documentary Information, Courtesy Of, Trans 7)
77. Mantap (Music, ANTV)
78. Ala Chef ‘Farah Quin’ (Cooking Show, Trans TV)
79. News Makers (Newstainment, Metro TV)
80. Intens (Infotainment, RCTI)
81. Galeri Sepak Bola Indonesia (Sport News, Trans TV)
82. Status Selebriti (Infotainment, SCTV)
83. Gaul Bareng Bule (Reality Show, Trans TV)
84. Klik! (Music & Comedy, ANTV)
85. Hot Shot (Infotainment, SCTV)
86. Termehek – Mehek (Reality Show, Trans TV)
87. 100 % Ampuh (Music Show, Global TV) --- New Entry
88. Jejak Petualang (Documentary Adventure, Trans 7)
89. Total Black Out Indonesia (Game Show, ANTV)
90. Derings (Music Show, Trans TV)
91. Calcio League Serie A “Highlights And Match” (Sports, Indosiar) --- New Entry
92. Cinta Juga Kuya (Reality Show, SCTV)
93. Kampiun (Sport News, ANTV)
94. Hand Made (Kids Program, Global TV)
95. Cek & Ricek (Infotainment, RCTI)
96. Panji Sang Petualang (Documentary Adventure, Global TV)
97. Obsesi (Infotainment, Global TV)
98. Hot Sport (Sport News, TV One) --- Bottom 3
99. Top Banget (Documentary Information, Courtesy Of, Global TV) --- 2 For Last
100. Metro Files (Documentary History, Metro TV) --- Juru Kunci Chart
Tim Verifikasi Dan Penilaian Oleh LSI-A
Wait List :
1. Tren Tekno (News IT & Talk Show, Metro TV)
2. Woow! (Documentary Information, Courtesy Of, ANTV)
3. Tahukah Anda? (Documentary Information, TV One)
4. Thorn Birds (Drama Asia, Indosiar)
5. Indonesia Premier League – IPL (Sport, MNC TV, RCTI, Global TV)
6. Putih Abu-Abu (Sinetron, Screenplay Productions, SCTV)
7. Starbuzz (Infotainment, Metro TV)
8. Give Me 5 (Documentary Information, Courtesy Of, RCTI)
9. Prediksi (Sport News, TV One)
10. Tendangan Si Madun (Sinetron, MD Entertainment, MNC TV)
11. Sepenggal Sejarah (Documentary Information, Trans TV)
12. Musik + (Music Show, Metro TV)
13. Cerita Cinta (Music Show, MNC TV)
14. City Hunter (Drama Asia, Indosiar)
15. Fathiyah (Sinetron, MD Entertainment, MNC TV)
Is Out Of Chart :
1. Anugerah (Sinetron, Sinemart, RCTI) --- Position Last Month : 2 (Runner Up)
2. The Hits (Variety Show, Trans TV) --- Position Last Month : 7 (UpDown)
3. Provocative Proactive (Talk Show, Metro TV) --- Position Last Month : 9 (UpDown)
4. 49 Days (Drama Asia, Indosiar) --- Position Last Month : 13 (ExChange New Chart)
5. Laskar Pelangi The Series (Serial, Mizan Productions, SCTV) --- Position Last Month : 14 (New Entry)
6. Boy & Girl Band Indonesia (Talent Show, SCTV) --- Position Last Month : 32 (ExChange New Chart)
7. Tabligh Da’I Muda Pilihan (Talent Show, ANTV) --- Position Last Month : 33 (ExChange New Chart)
8. Bedah Warung (Reality Show, Indosiar) --- Position Last Month : 48 (ExChange New Chart)
9. E-Lifestyle (News IT & Talk Show, Metro TV) --- Position Last Month : 55 (ExChange New Chart)
10. Showbuzz (Infotainment, Metro TV) --- Position Last Month : 92 (ExChange New Chart)
TV Program Classic Popular Of This Month :
Extravaganza (Parodi Komedi, Trans TV)
API – Akademi Pelawak Indonesia (Talent Show Komedi, TPI)
Digoda - Digoyang Dangdut (Music Show, Trans TV)
KD Show (Music Show, Trans TV)
Tak Tik Boom (Kuis, RCTI)
TV Events Of This Month :
MDG’s Awards 2011 (Metro TV)
The 54th Grammy Awards (SCTV)
TVOne 4 Tahun – Indonesia Heb4t (TVOne)
Lamp10n 100% Cinta (Global TV)
Brought To You By :
1. Stand Up Comedy Show – Open Mic And Battle Of Comics (Komedi, Metro TV) --- Ter-Favorit
2. Barclays Premier League - BPL And FA Cup “Highlights And Match” (Sports, MNC TV Dan Global TV) --- Runner Up
3. On The Spot (Documentary Information, Courtesy Of, Trans 7) --- Big Three
4. Radio Show (Variety Show, TV One) --- Best Four
5. Anak Kaki Gunung (Serial, Citra Sinema, SCTV) --- 5 Besar
6. Tutur Tinular Versi 2011 (Sinetron Laga, Gentabuana Paramitha, Indosiar)
7. Opera Van Java (Komedi, Trans 7)
8. Rangking 1 (Kuis, Trans TV)
9. Kick Andy (Talkshow, Metro TV)
10. One Stop Football (Sports News, Trans 7)
11. Wide Shot (Newstainment, Metro TV)
12. Indonesia’s Lawyers Club (Talk Show, TV One)
13. Tarung Dangdut (Talent Show, MNC TV)
14. Metro News – Pagi, Siang, Sore, Hari Ini, & Malam (News, Metro TV)
15. SCTV Film Televisi – Sinema Wajah Indonesia Dan Reguler (FTV, All Production, SCTV)
16. Animasi Special “Shaun The Sheep, Oscar’s Oasis, Aksi Didi Tikus, The Owl, Nono Forest, Ooglies, Rocket Joe, Upin&Ipin Dan Kawan-Kawan” (Anime, MNC TV)
17. Comedy Project (Komedi, Trans TV)
18. Liputan 6 – Pagi, Siang, Petang, & Malam (News, SCTV)
19. Super Trap (Komedi, Trans TV)
20. Islam Itu Indah (Program Religi, Trans TV)
21. Fokus Indosiar – Pagi, Sore, Dan Malam (News, Indosiar)
22. Bioskop Trans (Movies, Trans TV)
23. Pesbukers (Komedi, ANTV) --- It’s New
24. Insert – Informasi Selebriti (Infotainment, Trans TV)
25. Just Alvin (Talk Show Hiburan, Metro TV)
26. Wisata Hati (Program Religi, ANTV)
27. Hitam Putih (Talk Show, Trans 7)
28. Mario Teguh “Golden Ways” (Spirit Show, Metro TV)
29. Panggung Bintang (Music Show, MNC TV)
30. Sentilan Sentilun (Komedi, Metro TV)
31. Apa Kabar Indonesia – Pagi & Malam (News & Talk Show, TV One)
32. Kartun Global TV "Spongebob Squarepants, Mong, Gazoon, Doong Doong, Glumpers, Larva, Naruto, Naruto Shippudden" (Animasi, Global TV)
33. Kabar Arena (Sports News, TV One)
34. Jika Aku Menjadi (Reality Show, Trans TV)
35. Seputar Indonesia – Pagi, Siang, & Malam (News, RCTI)
36. Mamah & Aa’ (Program Religi, Indosiar)
37. Bukan Empat Mata (Talk Show, Trans 7)
38. Kabar TVOne – Pagi, Siang, Petang, Malam (News, TV One) --- It’s New
39. Eight Eleven 8-11 Show (Talkshow & News, Metro TV)
40. Fiesta La Liga Primera “Highlights And Match” (Sports, TV One)
41. Aliya (Sinetron, Verona Pictures, SCTV)
42. Hitzteria (Music & Request, Indosiar)
43. Bukan Jalan – Jalan Biasa (Talk Show Hiburan, TV One)
44. Ethnic/Primitive Runaway (Variety Show, Trans TV)
45. Uya Emang Kuya (Variety Show, SCTV)
46. The Biggest Game Show In The World – Asia (Game Show, RCTI)
47. Satria (Sinetron, Multivision Plus, Indosiar) --- It’s New
48. Idenesia (Talk Show, Metro TV) --- It’s New
49. Dahsyat (Music & Fitur, RCTI)
50. Mata Najwa (Talk Show, Metro TV)
51. Halo Selebriti (Infotainment, SCTV)
52. Democrazy (Talk Show Berita, Metro TV)
53. World Record (Talent Show, Trans 7)
54. Metro 10 (Documentary Information, Metro TV)
55. Inbox (Music & Request, SCTV)
56. Metro Sports (Sports News, Metro TV)
57. Suara Anda (News Interactive, Metro TV)
58. Big Movies (Movies, Global TV)
59. Kabar Utama (Talk Show, TV One) --- New Entry
60. Lensa Olahraga – Lensor “Pagi & Malam” (Sports News, ANTV)
61. Si Bolang “Bocah Petualang (Documentary Education, Trans 7)
62. Sudut Pandang – With Fifi Aleyda Yahya (Talk Show, Metro TV) --- New Entry
63. Black In News (Variety Show, ANTV)
64. Today’s Dialogue (Talk Show, Metro TV)
65. Indonesia Super League – ISL (Sport, ANTV)
66. Bola Dalam Berita (Sport News, Global TV)
67. Was Was (Infotainment, SCTV)
68. Hot Spot (Documentary Information, Courtesy Of, Global TV)
69. Sport 7 (Sport News, Trans TV)
70. Reportase – Investigasi, Pagi, Siang, Sore, Dan Malam (News, Trans TV)
71. MTV Indonesia - MTV Ping!, MTV Ampuh, Dan MTV Music Box (Music, Global TV)
72. Total Football (Sport News, ANTV)
73. Friends (Talk Show Hiburan, ANTV)
74. I-Pop (Music Show, SCTV) --- New Entry
75. UEFA Champions League And Europa League (Sports, RCTI) --- New Entry
76. Spot Lite (Documentary Information, Courtesy Of, Trans 7)
77. Mantap (Music, ANTV)
78. Ala Chef ‘Farah Quin’ (Cooking Show, Trans TV)
79. News Makers (Newstainment, Metro TV)
80. Intens (Infotainment, RCTI)
81. Galeri Sepak Bola Indonesia (Sport News, Trans TV)
82. Status Selebriti (Infotainment, SCTV)
83. Gaul Bareng Bule (Reality Show, Trans TV)
84. Klik! (Music & Comedy, ANTV)
85. Hot Shot (Infotainment, SCTV)
86. Termehek – Mehek (Reality Show, Trans TV)
87. 100 % Ampuh (Music Show, Global TV) --- New Entry
88. Jejak Petualang (Documentary Adventure, Trans 7)
89. Total Black Out Indonesia (Game Show, ANTV)
90. Derings (Music Show, Trans TV)
91. Calcio League Serie A “Highlights And Match” (Sports, Indosiar) --- New Entry
92. Cinta Juga Kuya (Reality Show, SCTV)
93. Kampiun (Sport News, ANTV)
94. Hand Made (Kids Program, Global TV)
95. Cek & Ricek (Infotainment, RCTI)
96. Panji Sang Petualang (Documentary Adventure, Global TV)
97. Obsesi (Infotainment, Global TV)
98. Hot Sport (Sport News, TV One) --- Bottom 3
99. Top Banget (Documentary Information, Courtesy Of, Global TV) --- 2 For Last
100. Metro Files (Documentary History, Metro TV) --- Juru Kunci Chart
Tim Verifikasi Dan Penilaian Oleh LSI-A
Wait List :
1. Tren Tekno (News IT & Talk Show, Metro TV)
2. Woow! (Documentary Information, Courtesy Of, ANTV)
3. Tahukah Anda? (Documentary Information, TV One)
4. Thorn Birds (Drama Asia, Indosiar)
5. Indonesia Premier League – IPL (Sport, MNC TV, RCTI, Global TV)
6. Putih Abu-Abu (Sinetron, Screenplay Productions, SCTV)
7. Starbuzz (Infotainment, Metro TV)
8. Give Me 5 (Documentary Information, Courtesy Of, RCTI)
9. Prediksi (Sport News, TV One)
10. Tendangan Si Madun (Sinetron, MD Entertainment, MNC TV)
11. Sepenggal Sejarah (Documentary Information, Trans TV)
12. Musik + (Music Show, Metro TV)
13. Cerita Cinta (Music Show, MNC TV)
14. City Hunter (Drama Asia, Indosiar)
15. Fathiyah (Sinetron, MD Entertainment, MNC TV)
Is Out Of Chart :
1. Anugerah (Sinetron, Sinemart, RCTI) --- Position Last Month : 2 (Runner Up)
2. The Hits (Variety Show, Trans TV) --- Position Last Month : 7 (UpDown)
3. Provocative Proactive (Talk Show, Metro TV) --- Position Last Month : 9 (UpDown)
4. 49 Days (Drama Asia, Indosiar) --- Position Last Month : 13 (ExChange New Chart)
5. Laskar Pelangi The Series (Serial, Mizan Productions, SCTV) --- Position Last Month : 14 (New Entry)
6. Boy & Girl Band Indonesia (Talent Show, SCTV) --- Position Last Month : 32 (ExChange New Chart)
7. Tabligh Da’I Muda Pilihan (Talent Show, ANTV) --- Position Last Month : 33 (ExChange New Chart)
8. Bedah Warung (Reality Show, Indosiar) --- Position Last Month : 48 (ExChange New Chart)
9. E-Lifestyle (News IT & Talk Show, Metro TV) --- Position Last Month : 55 (ExChange New Chart)
10. Showbuzz (Infotainment, Metro TV) --- Position Last Month : 92 (ExChange New Chart)
TV Program Classic Popular Of This Month :
Extravaganza (Parodi Komedi, Trans TV)
API – Akademi Pelawak Indonesia (Talent Show Komedi, TPI)
Digoda - Digoyang Dangdut (Music Show, Trans TV)
KD Show (Music Show, Trans TV)
Tak Tik Boom (Kuis, RCTI)
TV Events Of This Month :
MDG’s Awards 2011 (Metro TV)
The 54th Grammy Awards (SCTV)
TVOne 4 Tahun – Indonesia Heb4t (TVOne)
Lamp10n 100% Cinta (Global TV)
Subscribe to:
Posts (Atom)
FanPage Taste Of Knowledge
Popular Posts
-
Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke ...
-
Sejak lahir, bocah asal Cikarang ini tak punya alat kelamin. Akibatnya, kencingnya tak terkontrol. Dewa penolong baru datang setelah ia beru...
-
Sinema Wajah Indonesia, Hadirkan Konten Tayangan Yang Lebih Indonesia Program ini merupakan rangkaian produksi dan penayangan film televisi...
-
Liburan Natal boleh jadi sudah usai, tapi liburan Tahun Baru baru akan dimulai besok. Untuk mempersiapkan kenang-kenangan dari saat-saat k...
-
Ada banyak Cara atau langkah - langkah untuk bagaimana memasang Tampilan Yahoo Messenger anda di dalam sebuah Forum, Blog atau Website Priba...