Metrotvnews.com, Seoul: Pengadilan di Korea Selatan
memutuskan dua raksasa teknologi, Apple dan Samsung, sama-sama saling
melakukan pelanggaran paten pada produk yang mereka buat.
Pengadilan juga menerapkan larangan penjualan secara terbatas atas
beberapa produk buatan Apple dan Samsung yang tercantum di berkas
putusan. Produk-produk itu adalah iPhone 3GS, iPhone 4, iPad, iPad 2,
Galaxy SI, Galaxy SII, Galaxy Tab, dan Galaxy Tab 10,1.
Hakim mengatakan Apple melanggar dua paten milik Samsung, sementara
Samsung melanggar satu paten Apple. Pengadilan menjatuhkan denda yang
nilainya tak begitu besar. Tapi putusan itu menegaskan telepon genggam
pintar buatan Samsung tak meniru produk Apple, meski keduanya ada
kemiripan.
"Ada banyak kemiripan pada desain luar antara iPhone dan Galaxy S,
misalnya layar yang lebar dan sudut yang bulat...namun kesamaan-kesamaan
ini telah ada di produk-produk sebelumnya," kata seorang hakim seperti
dikutip kantor berita Reuters.
Selain bersengketa di Korea Selatan, Apple dan Samsung juga saling
berhadapan di pengadilan di California, Amerika Serikat, yang akan
mengeluarkan keputusan dalam waktu dekat.
Di California, Apple menggugat Samsung dengan nilai gugatan mencapai
US$2,5 miliar dan mendesak pengadilan melarang ponsel pintar terbaru
buatan Samsung dipasarkan di AS.(BBC/ICH)
Source : MetroTVNews.Com
Let's Share Knowledge... Lebih Baik Hidup Dengan Banyak Warna, Dari Pada Hidup Dengan Satu Warna!!!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
FanPage Taste Of Knowledge
Popular Posts
-
1. Take A Celebrity Out (Variety Show, Indosiar) 2. Dahsyat (Acara Musik, RCTI) 3. Seputar Indonesia (News, RCTI) 4. Are You Smarter Than A ...
-
1. Provocative Proactive Provocative Proactive adalah acara talkshow anak muda Metro TV yang bernuansa politik yang sedang hangat dibicaraka...
-
Postingan ini di dedikasikan untuk Stasiun TV Swasta “INDOSIAR VISUAL MANDIRI, Tbk” yang telah memberikan program acara yang menarik dan me...
-
Minuman memang penting bagi tubuh. Sayangnya, beberapa jenis minuman justru menimbulkan reaksi merugikan jika digabungkan dengan obat. Dil...
-
1. David Beckham Mempunyai tendangan bebas yang sangat akurat dan melengkung, disebut-sebut Beckham lah penendang free kick terbaik didunia ...

No comments:
Post a Comment