Thursday, December 31, 2009

Trending Topic Twitter Terbaik Sepanjang 2009

Iran Rajai Twitter Sepanjang 2009

Twitter mengungkapkan trending topics paling populer sepanjang tahun 2009 dan pemilu Iran menjadi juaranya.

Setelah Yahoo! Indonesia memberitahu keywords yang paling banyak dicari pengguna internet tanah air sepanjang tahun 2009, kini giliran Twitter yang mengungkap trending topics-nya. Namun yang mereka umumkan adalah gambaran global dari pembicaraan para tweeps di seluruh dunia.

Seperti Anda ketahui, Twitter memiliki sebuah feature bernama trending topics. Pemeringkatan ini menunjukkan 10 besar topik yang paling banyak diobrolkan oleh para pengguna Twitter alias tweeps atau twittizens, dalam jangka waktu tertentu. Setelah diamati sepanjang tahun 2009, pihak pengembang rupanya mendapati kata-kata kunci, hashtag, dan frase terpopuler.

Dalam blognya, Chief Scientist Twitter bernama Abdur Chowdhury berkata, "Feature ini membuat kami mengerti peristiwa-peristiwa penting yang terjadi di dunia dan mampu membuat orang bersatu menunjukkan minatnya terhadap hal tersebut." Beberapa kategori di antaranya meliputi kegiatan politik, film terbaru, klub olahraga, dan teknologi termutakhir.

Yang menarik, pemilihan umum yang diselenggarakan di Iran bulan Juni lalu ternyata menyedot begitu besar perhatian publik dunia. Terbukti dari tiga hal yang berhubungan dengan kegiatan itu ditemukan dalam 10 kata kunci/hashtag terpopuler sepanjang tahun 2009. Kata-kata tersebut yaitu: #iranelection, Iran, dan Tehran. Hashtag #iranelection bahkan menduduki posisi pertama dalam daftar. Selain pemilu Iran, topik lain yang juga banyak memikat perhatian tweeps ialah kasus flu burung alias Swine Flu.

Sementara dari kategori teknologi, yang muncul sebagai pemuncak ialah Google Wave, diikuti oleh Snow Leopard dan Tweetdeck.

Anda penasaran menengok daftar lengkap trending topics terpopuler serta kategori-kategorinya? Ini Dia :

Berita & Peristiwa
1. #iranelection
2. Swine Flu
3. Gaza
4. Iran
5. Tehran
6. #swineflu
7. AIG
8. #uksnow
9. Earth Hour
10. #inaug09

Figur Publik
1. Michael Jackson
2. Susan Boyle
3. Adam Lambert
4. Kobe (Bryant)
5. Chris Brown
6. Chuck Norris
7. Joe Wilson
8. Tiger Woods
9. Christian Bale
10. A-Rod (Alex Rodriguez)

Film
1. Harry Potter
2. New Moon
3. District 9
4. Paranormal Activity
5. Star Trek
6. True Blood
7. Transformers 2
8. Watchmen
9. Slumdog Millionaire
10. G.I. Joe

Acara TV
1. American Idol
2. Glee
3. Teen Choice Awards
4. SNL (Saturday Night Live)
5. Dollhouse
6. Grey’s Anatomy
7. VMAS (Video Music Awards)
8. #bsg (Battlestar Galatica)
9. BET Awards
10. Lost

Olahraga
1. Super Bowl
2. Lakers
3. Wimbledon
4. Cavs (Cleveland Cavaliers)
5. Superbowl
6. Chelsea
7. NFL
8. UFC 100
9. Yankees
10. Liverpool

Teknologi
1. Google Wave
2. Snow Leopard
3. Tweetdeck
4. Windows 7
5. CES
6. Palm Pre
7. Google Latitude
8. #E3
9. #amazonfail
10. Macworld

Hash Tags
1. #musicmonday
2. #iranelection
3. #sxsw
4. #swineflu
5. #nevertrust
6. #mm
7. #rememberwhen
8. #3drunkwords
9. #unacceptable
10. #iwish

Source : InfoKomputer.Com

No comments:

Post a Comment

FanPage Taste Of Knowledge

Popular Posts

My Twitter