Thursday, June 09, 2011

8 Juni, Selamat Hari IPv6

Hari ini merupakan hari internasional IPv6. Apa itu IPv6? IPv6 adalah sebuah sistem penamaan alamat di internet sebagai penerus IPv4 (biasa disebut IP saja). Karena alamat IPv4 sudah hampir habis, blok terakhir yang dikeluarkan pada bulan Februari kemarin diperkirakan terpakai semua di akhir tahun ini.

IPv6 bukanlah Yahoo.com atau Facebook.com seperti yang dikenal orang. Melainkan berupa kombinasi angka yang mewakili nama-nama domain tersebut. Sebagai contoh, 69.63.189.11 merupakan alamat IPv4 Facebook.com, sedangkan alamat IPv6 nya adalah 2620::1c08:4000:face:b00c:0:2

IPv4 mempunyai jumlah nol dan satu (bilangan digital) sebanyak 32 buah, sehingga total terdapat 4,3 Milyar IPv4 yang bisa dipakai. Kesemuanya itu akan habis di akhir tahun ini, sehingga perlu digunakan IPv6 yang terdiri dari 128 digit. Kombinasi nol dan satu yang mungkin ada sekitar 320.000.000…000 (angka nol sebanyak 36 kali) Wow, bisa dibayangkan betapa banyaknya IPv6, bahkan ada yang menyebut jumlah IPv6 melebihi dari jumlah seluruh butir pasir di planet bumi.

Lalu apakah ada yang perlu kita lakukan sebagai pengguna internet untuk mendukung hari IPv6 ini? Tidak perlu kuatir, seluruh proses konfigurasi IPv6 akan diproses dari sisi ISP (Internet Service Provider) anda, perusahaan web hosting, maupun operator telekomunikasi yang kita pakai. Untuk mengetahui apakah anda sudah support IPv6 atau belum, bisa mengunjungi link ini.

Migrasi ke IPv6 ini mungkin tidak akan dirasakan oleh pengguna biasa, namun sebagian kecil pengguna, kurang dari 1% menurut Internet Society, akan merasakan sedikit kelambatan sementara dalam akses internet karena adanya konfigurasi perangkat yang tidak sempurna. Akhir kata Selamat Hari IPv6!

No comments:

Post a Comment

FanPage Taste Of Knowledge

Popular Posts

My Twitter