Sebuah data di perangkat mobile lebih pribadi dari konten yang ada di komputer Anda. Layaknya dompet yang berisi data berharga seperti kontak, foto dan data online, Anda perlu memproteksi konten di dalamnya.
Berikut ini caranya seperti dikutip dari uk.news.yahoo.com.
- Periksa tagihan telepon secara teratur. Daftarkan akun online di situs jaringan dan log in untuk memantau penggunaan layanan seluler Anda setiap minggu.
- Jika berencana menjual ponsel, pastikan memori benar-benar dihapus. Caranya pergi ke Settings untuk melaksanakan Master Reset yang akan menghapus semua nomor telepon, pesan teks dan gambar.
- Jika Anda merasa menjadi korban penipuan dari harga premium yang dibebankan pada tagihan, segera hubungi operator jaringan atau regulator website.
- Waspada terhadap aplikasi palsu yang dirancang untuk mencuri informasi pribadi. Penipuan bisa melalui permainan atau penawaran khusus. Malware bahkan bisa mencegat pesan teks atau melihat konten yang sedang Anda browsing.
- Lakukan pengunduhan anti virus atau anti malware untuk ponsel.
- Ingat, aplikasi jahat bisa muncul di toko-toko aplikasi yang sah. Selalu membaca umpan balik sebelum mengunduh aplikasi baru.
- Jika baterai ponsel terkuras lebih cepat dari biasanya, pertanda ada sesuatu yang tersembunyi pada perangkat Anda.
- Ketika berselancar di ponsel menggunakan hotspot wi-fi, ikuti aturan yang sama seperti yang Anda lakukan di komputer. Jangan sembarangan percaya menggunakan hotspot gratis.
- Matikan bluetooth bila tidak digunakan. Bluetooth menjadi cara lain bagi hacker untuk mengakses konten mobile Anda atau mengirim file yang tidak pernah diminta. Bisa saja Anda tiba-tiba mendapatkan pesan di layar yang meminta melakukan pengunduhan gambar, video atau informasi.
Let's Share Knowledge... Lebih Baik Hidup Dengan Banyak Warna, Dari Pada Hidup Dengan Satu Warna!!!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
FanPage Taste Of Knowledge
Popular Posts
-
Meski mengalami penurunan popularitas sejak tahun 2015, namun media sosial Twitter masih seru untuk dinikmati. Apalagi kalau kamu follow ...
-
Berikut ini adalah ulasan untuk menambah kecepatan komputer kita. Untuk menambah kecepatan komputer kita bisa dilakukan dengan pemeliharaan ...
-
1. Tom And Jerry Tom and Jerry adalah sebuah serial animasi Amerika Serikat hasil produksi MGM yang bercerita tentang sepasang kucing (Tom) ...
-
Di sekitar kita terdapat banyak misteri yang menyangkut tubuh kita. Misalnya, kenapa ya kita ikut menguap ketika teman menguap? Atau, mengap...
-
Postingan ini di dedikasikan untuk Stasiun TV Swasta “INDOSIAR VISUAL MANDIRI, Tbk” yang telah memberikan program acara yang menarik dan me...
No comments:
Post a Comment