Tampilan halaman dari twiter.com (satu huruf t), situs penipuan yang memanfaatkan salah ketik Twitter.com (dengan dua t).
KOMPAS.com - Twitter Inc., perusahaan di balik layanan Twitter, akhirnya memenangkan kasus terhadap nama domain Twiter.com. World Intellectual Property Organization (WIPO) menyetujui pengalihan Twiter.com ke Twitter Inc.
Jika hanya melihat siapa yang terlebih dahulu mendaftar, seharusnya Twiter.com tidak wajib menyerahkan domainnya ke Twitter. Ini karena Twiter.com didaftarkan sejak 2004, dua tahun sebelum Twitter.com.
Namun, masalahnya jadi berbeda ketika diketahui bahwa Twiter.com digunakan untuk aksi semacam penipuan yang memancing pengguna untuk menyerahkan data-data pribadi mereka.
Awalnya, Twiter.com tidak menampilkan hal-hal aneh. Popularitas Twitter membuat situs itu meraup 100.000 visitor per bulan yang berasal dari orang-orang yang salah ketik.
Tapi kemudian, pengelola Twiter.com malah mengalihkan pengunjung ke sebuah situs tipuan bernama socialupdatepanel.com. Situs ini mengiming-imingi pengunjung dengan hadiah iPad 2 atau iPhone 4 jika mau mengisi survei.
Parahnya, halaman survei itu desainnya sangat mirip dengan halaman asli Twitter. Ini berpotensi menyesatkan pengguna yang mengira hadiah itu resmi berasal dari Twitter.
Seperti disampaikan situs Twiter.com pada Jumat (11/11/2011) pagi masih mengarahkan pengunjung ke upaya penipuan. Ini karena perintah dari WIPO belum dijalankan pengelola situs tersebut. Pengguna internet diharapkan terus berhati-hati.
Source : Kompas Tekno
Let's Share Knowledge... Lebih Baik Hidup Dengan Banyak Warna, Dari Pada Hidup Dengan Satu Warna!!!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
FanPage Taste Of Knowledge
Popular Posts
-
Sejak lahir, bocah asal Cikarang ini tak punya alat kelamin. Akibatnya, kencingnya tak terkontrol. Dewa penolong baru datang setelah ia beru...
-
Sinema Wajah Indonesia, Hadirkan Konten Tayangan Yang Lebih Indonesia Program ini merupakan rangkaian produksi dan penayangan film televisi...
-
Berikut ini adalah ulasan untuk menambah kecepatan komputer kita. Untuk menambah kecepatan komputer kita bisa dilakukan dengan pemeliharaan ...
-
Hai pengguna jagad maya seluruh dunia… bagaimana perasaan kalian jika kalian lagi pada galau? Memang lagi galau, sengaja pengen galau, ingin...
-
Special Trans TV Belajar Indonesia (Trans TV) Belajar Indonesia adalah sebuah Program TV yang mengangkat cerita tentang seseorang warga neg...
No comments:
Post a Comment