Saturday, September 07, 2013

Muhida On Indonesia ICT Award 2013 Dengan Robocat





Jakarta, Minggu 1 September 2013 - Setelah tahapan demi tahapan dilaksanakan, sampailah Indonesia ICT Award (INAICTA) 2013 pada gelaran acara puncak yang akan berlangsung selama dua hari di Assembly hall dan lower lobby Jakarta Convention Center, Senayan. Lebih dari seratus karya ICT terpilih dari para nominator akan dipamerkan kepada publik dan sederet nama pakar industri ICT.

Termasuk disitu adalah ROBOCAT robot imut rakitan siswa-siswa SD Muhammadiyah 1 Sidoarjo. ROBOCAT adalah robot yang dapat mendeteksi ruangan apabila di ruangan tersebut terdapat Hama tikus, infrared pasif yang dipancarkan mata ROBOCAT membuatnya sigap mengejar apabila terdeteksi hama tikus, kemudian pada jarak tertentu ROBOCAT mengeluarkan gelombang ultrasonic yang sangat tinggi yang membuat tikus di ruangan itu tidak betah dan akhirnya menyingkir.

Pembukaan rangkaian acara puncak INAICTA 2013 diresmikan secara langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring dihadapan para nominator dan komunitas ICT yang hadir. Dan tema yang diangkat tahun ini yaitu “A Nation of Possibilities” diharapkan bahwa Indonesia bisa memaksimalkan potensi yang ada khususnya di Industri ICT. “Indonesia memiliki potensi yang besar, yang mulai dipertimbangkan oleh masyarakat internasional. Salah satunya adalah dengan terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan industri TIK internasional, Internet Government Forum,” jelas Tifatul.

Selain mengenai games, workshop juga akan diisi dengan materi mengenai robotika, video mapping, e-commerce, dan aplikasi digital. (jal)

No comments:

Post a Comment

FanPage Taste Of Knowledge

Popular Posts

My Twitter